SuaraBanten.id - Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin meninjau warga yang terdampak gempa Banten di Kampung Cibelah, Desa Munjul, Kecamatan Munjul, Kabupaten Pandeglang.
Ma'ruf Amin dalam kunjungannya langsung meninjau dua rumah warga terdampak gempa Pandeglang milik Ina Supartini dan Haerudin yang rumahnya rusak hampir 80 persen karena gempa.
Saat meninjau warga terdampak, Wapres berjanji akan membangun rumah milik warga yang terdampak gempa sesuai dengan jenis kerusakannya.
Untuk sementara waktu, sebelum dibangunkan kembali warga yang rumahnya rusak berat diberikan bantuan pangan dan tenda darurat oleh Wapres.
Baca Juga: Maruf Amin Tinjau Korban Terdampak Gempa Pandeglang, Naik Helikopter Super Puma
“Ada yang rumahnya rusak berat dan sedang itu kami akan berikan bantuan sesuai kerusakan. Sementara ini dari Kemensos membuatkan tenda sementara dan bantuan konsumsi,” kata Wapres saat mengunjungi rumah warga, Kamis (20/1/2022).
Selain berencana membangun kembali rumah warga yang mengalami rusak berat, Wapres menjelaskan pemerintah pusat juga sedang mengkaji terkait rencana relokasi di beberapa titik yang sering terjadi bencana.
"Karena melihat sering terjadinya gempa dan korban yang terus menerus ini yang sedang dipikirkan pemerintah," ucapnya.
Lebih lanjut Wapres menegaskan, saat ini pemerintah tidak lepas tangan saat terjadi bencana, salah satu buktinya ialah dengan terus memantau korban dan kerusakan yang diakibatkan oleh bencana.
“Saya kira pemerintah terus memantau kebutuhan pangan termasuk juga fasilitas umum yang rusak. Doain aja segera sukses,” tutupnya.
Berita Terkait
-
Alat Pendeteksi Gempa dan Tsunami di Sidrap Dicuri, BMKG: Sudah 4 Kali!
-
Efisiensi Anggaran Prabowo, BMKG Jamin Alat Pemantau Gempa Bumi dan Tsunami Tak Terdampak
-
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, BMKG: Masyarakat Diminta Waspada
-
Pemotongan Anggaran BMKG: Deteksi Dini Gempa Bumi dan Tsunami Terancam?
-
Siang Ini Lampung Diguncang Gempa Magnitudo 5,2, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami
Tag
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Kredit Tetap Tumbuh Sepanjang 2024, J Trust Bank Catatkan Pertumbuhan Positif
-
Rahasia Sukses Papua Global Spices: Ubah Pola Pikir, Raih Pasar Global
-
Pengamat Kritisi Gaya Komunikasi Prabowo hingga Sebut Dedy Corbuzier Buzzer
-
Pengamat UMT Bahas Kebijakan Tata Kelola Elpiji 3 Kilogram, Soroti Sosialisasi di Masyarakat
-
Sasadu Leather: Karya Anak Bangsa Menuju Pasar Internasional Atas Dukungan BRI UMKM EXPO(RT) 2025