SuaraBanten.id - Kabar mengejutkan datang dari selebgram Indonesia yang belakangan sering tampil di podcast sejumlah selebriti tanah air, yakni Laura Anna. Laura Anna dikabarkan meninggal dunia pada Rabu, 15 Desember 2021.
Sebelum meninggal, rupanya Laura Anna sempat mengeluh bahwa dirinya mengalami sesak napas dan dibawa ke rumah sakit. Hal itu diceritakan oleh Putri Syah Alam yang dikenal sebagai kerabat dekat Laura Anna. Putri juga terlihat mendampingi Laura saat hadir di Pengadilan Negeri Jakarta Timur.
“Benar (meninggal),” kata Putri saat dikonfirmasi.
Putri mengaku bahwa semalam ia dan Laura Anna masih sempat bertukar pesan. Bahkan, Laura Anna sempat mengaku sesak napas ketika dalam perjalanan menuju rumah Denny Sumargo.
“Memang semalam itu udah ngomong dia lagi sesak, saat itu dia bilang lagi perjalanan ke Densu (Denny Sumargo) kalau dia sesak. Dia bilang asam lambung, saya bilang minum obat asam lambung masih cahat juga, ‘Aku masih perjalanan ke Densu,'” tutur Putri.
Putri menambahkan, jika Laura Anna sempat dibawa ke IGD. Setelah dari IGD, kondisi Laura dinyatakan membaik dan diperbolehkan pulang.
“Sempat dibawa ke rumah sakit, ke IGD sudah enakan. Terus tiba-tiba pulang sesak lagi,” ungkap Putri, dikutip dari detikcom.
Kemudian, saat kembali dibawa ke rumah sakit, Laura Anna sudah dinyatakan meninggal dunia. “Kayaknya (meninggal) di rumah karena pas sampai di rumah sakit, sudah nggak ada nyawanya,” pungkasnya.
Diketahui dari Putri, jenazah Laura Anna tidak disemayamkan di kediaman keluarganya. Jenazah Laura disemayamkan di Rumah Duka Sopo Gabe, kawasan Cibubur.
Baca Juga: Nikita Mirzani Masih Tak Menyangka Laura Anna Meninggal Dunia
Berita Terkait
-
Nggak Perlu Kamera Mahal! 6 Prompt Ajaib Ini Sulap Foto HP Jadi Estetik Ala Selebgram
-
Denny Sumargo Umumkan Kasus Rudapaksa Gadis Disabilitas Masuk Pengadilan
-
Embrio Gugur, Program Bayi Tabung Anak Kedua Denny Sumargo dan Olivia Gagal
-
Denny Sumargo Pastikan Ahmad Sahroni Belum Kabur ke Luar Negeri Saat Rumahnya Dijarah
-
Kedekatannya Disorot, Baim Wong Pernah Sebut Wulan Guritno 'Ibu Anaknya'
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
Pilihan
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
Terkini
-
Mardiono Gagal Bawa PPP Tangsel ke Senayan, Pengurus Lokal Solid Dukung Agus Suparmanto
-
APBD Banten Minus Rp700 Miliar, Dede Rohana Soroti Membengkaknya 'Belanja Pegawai'
-
Bahaya Radiasi di Serang: Ratusan Drum Limbah Radioaktif Siap Dipindahkan!
-
Sidang Perdana Kasus Pagar Laut Tangerang: 4 Terdakwa 'Main' Sertifikat Tanah dengan Uang Pelicin
-
Kawasan Industri Modern Cikande Ditetapkan Kejadian Khusus Radiasi Radionuklida Cs-137