SuaraBanten.id - Sebanyak 21 Ketua Rukun Tetangga (RT) di Kelurahan Cilowong diberikan uang kompensasi atas sampah Tangsel atau Tangerang Selatan yang dibuang ke TPSA Cilowong. Dana tersebut merupakan hasil kerjasama pembuangan sampah Pemkot Tangsel.
Penyerahan dana kompensasi dampak negatif (KDN) atas pengelolaan sampah Tangsel di Aula Kelurahan Cilowong, Senin (22/11/2021). Dana kompensasi disalurkan melalui rekening Bank Jawa Barat dan Banten (BJB) ke 21 RT tersebut.
Wali Kota Serang Syafrudin mengungkapkan, pembagian dana KDN sebesar Rp1,047 miliar itu dibagi untuk 19 RT masing-masing Rp36 juta dan untuk RT 07 Lingkungan Cikoak dan RT 012 Lingkungan Pasir Gadung Wadas masing-masing Rp181 juta, karena jaraknya terdekat dengan TPSA Cilowong.
“Alhamdulillah pada hari ini dana kompensasi sudah diterima oleh 21 ketua RT. Itu dari September sampai akhir Desember,” ujarnya.
Syafrudin memastikan, pengiriman sampah dari Kota Tangsel sekarang sudah tidak menggangu kenyamanan masyarakat lantaran dilakukan pada malam hari. Kata dia, kelanjutan kerjasama pengelolaan sampah dari Tangsel tergantung masyarakat.
"Kalau masyarakat tidak setuju akan saya putus. Saya tidak mau kalau manfaat kecil buat masyarakat buat kota Serang gak perlu dilanjut," ujarnya.
Namun, jika berdampak positif untuk masyarakat di Cilowong, masyarakat Kota Serang Syafrudin meminta aspirasi dari masyarakat. "Tetap Desember itu akan kami evaluasi mau dilanjut atau distop,” jelasnya.
Sementara itu, Koordinator Ketua RT se Kelurahan Cilowong, Mastura mengaku pihaknya bersyukur lantaran dana KDN telah cair.
“Syukur Alhamdulillah apa yang dituntut masyarakat ataupun warga kelurahan Cilowong sudah terpenuhi dari tuntutan yang kemarin. Kalau di RT 05 Cibetik saya rencananya (uang kompensasi) buat kas umum masjid,” pungkasnya
Baca Juga: Bupati Serang Wanti-wanti Kades Terpilih Soal Dana Desa, Singgung Soal Pertanggungjawaban
Tag
Berita Terkait
-
Diguyur Rp1 Miliar! Perjuangan Warga Taktakan Tuntut Kompensasi Sampah Tangsel Berhasil
-
Dikonfirmasi Soal Sampah di Kelurhan Cilowong, Wali Kota Serang Oper ke Dinas Terkait
-
TNI Berseragam Loreng Turun Tangan Angkut Tumpukan Sampah di Kelurahan Cilowong
-
Halaman dan Gerbang Tertutup Sampah Dari Tangsel, Kelurahan Cilowong Ditutup
-
Tuntut Kompensasi, Warga Giring Truk Sampah Tangsel Ditumpahkan di Kelurahan Cilowong
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Dompet Nggak Boncos! 4 Rekomendasi Mobil Bekas untuk Keluarga Milenial yang Wajib Dilirik
-
Transaksi Sabu Rp41 Miliar di Depan SD Tangerang Digagalkan, 27 Kg Barang Bukti Disita
-
4 Surga Wisata Alam di Lebak dan Pandeglang yang Wajib Masuk 'Bucket List' Kamu
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 113 Kurikulum Merdeka
-
BRI Soroti Besarnya Potensi Fintech Indonesia di Forum WEF Davos 2026