SuaraBanten.id - Video unggahan akun Tiktok @Sabihnu baru-baru ini menyita perhatian publik. Bagimana tidak pria itu belakangan mengulik lebih dalam soal kehidupan gadis Suku Baduy.
Terkini, pria itu mengunggah video gadis Baduy yang membongkar harga outfit yang dikenakan olehnya.
Unggahan video yang dibagikan, Sabtu (13/11/2021) itu sontak viral hingga ditonton2,2 juta kali dan mendapatkan like 172 ribu lebih hingga berita ini dibuat.
Dalam tayangan video itu, sang pria mengajak seorang gadis Baduy untuk ngobrol dengannya sambil direkam. Dia bertanya detail harga baju atasan serta kain yang dipakai saat itu.
Harga outfit gadis Baduy
Dalam video tersebut gadis cantik itu nampak mengenakan baju atasan model kebaya warna hitam. Dia memasangkannya dengan kain tenun biru gelap yang khas.
Hal yang mengejutkan, harga busana ini pun tidak terlalu mahal. Gadis Baduy dalam video itu mengatakan bahwa baju atasan dan kain yang ia kenakan harganya masing-masing cuma Rp100 ribu.
"Baju harganya? Baju yang dipakai?" tanya pemilik akun @sabihnu dalam Bahasa Sunda.
"Ini? 100 (ribu). Kainnya juga 100 (ribu)," jawab gadis cantik itu sambil tersenyum.
Baca Juga: Viral di TikTok, Gadis Baduy Bongkar Harga Outfit, Ternyata Sampai Segini
Cuplikan video tersebut lantas dibagikan dengan caption yang singkat, namun bermakna. Pemilik akun itu hanya mengungkapkan kecantikan gadis Baduy yang sederhana.
"Cantik itu sederhana," bunyi caption yang ditulis untuk mengiringi video tersebut.
Komentar warganet
Sudah lebih dari 2 ribu komentar mewarnai unggahan yang dibuat oleh akun @sabihnu. Warganet antusias mengomentari penampilan gadis Baduy dalam video tersebut.
Kebanyakan warganet merasa terkesan dengan kecantikan gadis Baduy yang terlihat sangat alami. Bahkan menurut mereka, para gadis ini tidak butuh baju mahal untuk menjadi cantik.
Ada juga warganet yang ikut membagikan cerita ketika bertemu langsung dengan gadis-gadis Suku Baduy. Mereka mengakui bahwa gadis Baduy memang cantik alami.
Berita Terkait
-
Viral di TikTok, Gadis Baduy Bongkar Harga Outfit, Ternyata Sampai Segini
-
Ritual Tari Ngalage, Tari Perayaan Gerakan Tanam Padi Baduy
-
Erick Thohir Jadi Dulur Baduy, Jaro Saija Ungkap Alasan Dibaliknya
-
Erick Thohir Sambangi Baduy, Beri Bantuan Korban Permukiman Warga Baduy Terbakar
-
Korban Permukiman Warga Baduy Terbakar Dirikan Tenda Dari Terpal Untuk Tempat Tinggal
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Banjir Cilegon Rendam Permukiman dan Sekolah, Ketua Dewan Inventarisir Penyebab
-
Bantu Korban Banjir Cilegon, Golkar Salurkan Beras dan Mie Instan ke Posko Pengungsian
-
4 Fakta Penangkapan Pembunuh Anak Politisi PKS: Niat Maling Brankas Malah Dikepung Brimob
-
Drama Penangkapan Pembunuh Anak Politisi PKS, Terpeleset Saat Satroni Rumah Mewah
-
Hujan Tak Berhenti, Puluhan Lansia dan Warga Sakit di Kasemen Dievakuasi Menggunakan Perahu Karet