SuaraBanten.id - Nasib nahas menimpa seorang remaja bernama Hadi (17), warga Kampung Panunggulan, Kecamatan Petir, Kabupaten Serang, Banten. Ia hilang terseret ombak di Pantai Karang Seke, Kampung Binuangen, Desa Muara, Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak.
Dilansir dari Bantennews.co.id (jaringan Suara.com), berdasarkan informasi, korban bersama rekannya Kiki (18), warga Kampung Kadu Rompok, Desa Parakanlima, Kecamatan Cirinten sedang asyik berenang di pantai tersebut.
Saat keduanya berenang, tiba-tiba ombak besar datang dan menyeret keduanya. Kiki berhasil diselamatkan oleh anggota Balawista. Namun sayang, Hadi hilang tersapu ombak.
“Kejadiannya sekitar pukul 16.30 WIB. Saat kejadian ada warga kebetulan anggota Balawista segera melakukan pertolongan, korban Kiki bisa diselamatkan sedangkan Hadi sudah terlalu jauh dari bibir pantai dan tidak bisa di selamatkan,” ujar Iwan selaku Ketua Tagana Kabupaten Lebak, Sabtu (19/6/2021).
Belakangan diketahui bahwa korban yang tersapu ombak merupakan salah satu dari sekelompok santri Yayasan Alhidayah, Kecamatan Cirinten yang sedang merayakan pelepasan kelulusan.
“Korban hilang masih dilakukan pencarian oleh warga setempat dengan menggunakan perahu nelayan. Saat ini pencarian dihentikan sementara, besok pagi insyaAllah dilanjut lagi bersama dari Basarnas Banten,” imbuh Iwan.
Berita Terkait
-
Prakiraan Cuaca BMKG 20 Juni 2021 Pandeglang-Lebak Banten
-
Prakiraan Cuaca BMKG 19 Juni 2021 Pandeglang-Lebak Banten: Siang Pandeglang-Lebak Hujan
-
Prakiraan Cuaca BMKG 18 Juni 2021 Pandeglang-Lebak Banten
-
Diseruduk Babi Hutan, Petani di Cipanas Lebak Tersungkur Hingga Luka 14 Jahitan
-
Prakiraan Cuaca BMKG 17 Juni 2021 Pandeglang-Lebak Banten: Siang Hari Diprediksi Hujan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini
-
Pemkot Cilegon Didesak Bentuk Tim Khusus Penanganan Banjir
-
Bogor dan Serang Kompak 'Tutup Pintu' untuk Sampah Kiriman Tangsel
-
Awal Tahun yang Kelam bagi Kades Sidamukti: Jadi Tersangka Korupsi Usai Tilap Uang Negara Rp500 Juta