SuaraBanten.id - Ustaz Abdul Somad sambangi kediaman Cak Nun atau Emha Ainun Nadjib bersama sang istri Fatimah Az Zahra Salim Barabud. Kabar Pertemuan Ustaz Abdul Somad dengan Cak Nun dibagikan langsung oleh Ustaz Abdul Somad melalui akun Instagram resminya.
Menurut pengakuannya, UAS pertama kali temui Cak Nun. UAS anggap Cak Nun guru sejak lama.
"Tasauf itu tidak meninggalkan dunia, tetap terkenal tapi sederhana seperti Emha Ainun Najib, kata Pak Nazaruddin dosen tasauf saya di IAIN Sultan Syarif Kasim. Sejak saat itu aku mencari-cari berita tentangnya," tulis UAS, dikutip dari Suara, Minggu 23 Mei 2021.
"Tahun 1998 aku ke Mesir, kawanku punya buku-bukunya kubaca diantaranya Slilit sang Kyai," lanjutnya.
UAS bersyukur ditakdirkan bisa dipertemukan dengan Cak Nun dan menghabiskan waktu bersama saat pertemuan tersebut.
"Ternyata pertemuan di sini yang tertulis di Lauhul-Mahfuzh. Banyak hikmah. Duduk dan makan di rumah ibunda tempat beliau dibesarkan hingga 1966," ujarnya.
"Panjang cerita beliau, sepanjang jalan kenangan. Tentang pagar-pagar yang membiarkan diri dilompati seenaknya. Tentang sosok yang disangkakan jauh dari rasa takut, tapi pada hakikatnya amat sangat ketakutan. Perpisahan tak mampu menghentikan kami, karena doa tetap menyertai," tukasnya.
Dalam unggahan foto tersebut, UAS tampak menggandeng mesra istrinya, Fatima Azzahra berfoto bersama Cak Nun yang juga bersama istrinya.
Publik pun dalam kolom komentar unggahan tersebut malah salfok atau salah fokus dan tampak menyoroti UAS yang menggandeng tangan istrinya.
Baca Juga: Gara-gara Anjing Pelabuhan Merak Dibikin Repot
"Perbedaan pengantin baru dan lama," tulis warganet.
"Gandengan terus tad," balasan warganet yang lain.
"Masya Allahh jangan dilepas ustadz..," tutur salah seorang warganet.
"Masya Allah Ustadz, jomblo meronta-ronta," timpal lainnya
Berita Terkait
-
UAS Turun Gunung Luruskan Berita OTT Gubernur Riau: Itu yang Betul
-
Viral Ustaz Abdul Somad Sindir Pedas Orang Tua yang Marah Anaknya Dihukum Guru
-
UAS Umpamakan Hubungan Santri dengan Kiai lewat Mahzab Cinta: Susah Dilogikakan!
-
Ustaz Abdul Somad Bantah Patok Tarif Dakwah Rp40 Juta, Arie Untung Ikut Bersaksi
-
Bukan Sekadar Hadiah, Ini Makna di Balik Peci dan Tasbih Ustaz Abdul Somad untuk Ruben Onsu
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Buntut KDRT dan Gugatan Cerai? ART di Serang Jadi Korban Penusukan Brutal
-
3 Spot Trekking Hidden Gem di Lebak Banten buat Healing Low Budget
-
Waspada Pilih Pengasuh! Belajar dari Kasus Penculikan Balita di Serang, Dibawa Kabur Pakai Ojol
-
1.500 Rumah Terendam dan Ratusan Warga di Serang Mengungsi, Kecamatan Kasemen Paling Parah
-
BPBD Kabupaten Tangerang: 10.000 KK Terdampak Banjir, Kosambi Jadi Wilayah Terparah