SuaraBanten.id - Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin tinjau prokes atau protokol kesehatan di Pasar Poris, Kecamatan Cipondoh, Rabu (19/5/2021). Sachrudin juga meninjau pelaksanaan hari ketiga testing Covid-19 melalui Swab Antigen hari ketiga.
Pada hari ketiga itu, testing Covid-19 dilaksanakan di tiga kecamatan yakni, Kecamatan Jatiuwung (Pasar Pasifik), Kecamatan Cipondoh (Pasar Poris), Kecamatan Ciledug (Pasar Borobudur), dengan target 200 testing di setiap titik.
Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin meninjau langsung lokasi yang sedang berlangsungnya testing Covid-19 didampingi Camat Cipondoh Rizal Ridolloh di wilayah Kecamatan Cipondoh Pasar Poris, Rabu (19/5/21).
"Saat ini kami meninjau kegiatan testing Covid-19 melalui tes rapid antigen sebagai langkah antisipasi kasus Covid-19 pasca libur lebaran," ucap Sachrudin.
Sachrudin menjelaskan, untuk testing yang dilakukan di Pasar Poris bagi para pedagang, pengunjung pasar maupun warga yang melintas.
"Saat ini sudah dilakukan tes kepada 40 orang lebih, dari hasil sampling acak maupun warga yang secara mandiri mengajukan diri untuk dilakukan tes rapid antigen, sampai saat ini semuanya masih negatif," jelas Sachrudin.
Dalam kesempatan itu, Sachrudin sekaligus meninjau langsung kondisi pasar untuk memastikan para pedagang dan pengunjung menerapkan protokol kesehatan.
"Alhamdulillah sejauh ini para pedagang maupun pengunjung sudah menyadari akan pentingnya protokol kesehatan," imbuh Sachrudin,
"Hal ini dikarenakan sosialisasi protokol kesehatan yang terus kita suarakan mulai dari tingkat RT/RW maupun tingkat Kelurahan sampai OPD," pungkasnya.
Baca Juga: Daftar Rumah Sakit Layani Rapid Tes Antigen di Kota Tangerang
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Proyek Waduk Karian 'Tersendat' di Lahan Warga, BBWS Ngotot: Itu Tanah Negara!
-
Kasus Minta Jatah Proyek Rp5 Triliun, 5 Pengusaha Kota Cilegon Divonis 1 Tahun 6 Bulan Penjara
-
6 Fakta Mengejutkan Oknum ASN Pemkab Tangerang Terlibat Jaringan Narkoba Modus Vespa
-
Oknum ASN Bidang Kepegawaian Pemkab Tangerang Ternyata Pengedar Ganja Jaringan Medan-Bali!
-
ASN Pemkab Tangerang Diciduk! Terlibat Jaringan Narkoba Antar Provinsi, Ini Modus Pengiriman