SuaraBanten.id - Motivator Mario Teguh dimaki-maki, Feni Rose 'Halalkan' perebut laki orang.
Tiba-tiba nama Mario Teguh kembali disebut-sebut warganet. Ia kembali viral lantaran dikutip oleh Feni Rose di acaranya channel YouTube TRANS TV Official beberapa waktu lalu.
Video ‘Mencintai Orang yang Sudah Ada yang Punya – Mario Love & Relationship’ milik Mario Teguh jadi perbincangan meski sudah diunggah 6 tahun lalu di channel MarioTeguhTV.
Kata-kata motivasi Mario Teguh tersebut viral lantaran seolah membenarkan wanita mencintai pria yang sudah ada yang punya. Video Mario teguh itupun langsung dibanjiri cibiran warganet.
Baca Juga: Ngakak! Warganet Ini Minta Alamat Email tapi Malah Dikasih Hal Tak Terduga
“Jadi kalo kita itu mencintai orang yang sudah ada yang punya, itu tanda baik sebenarnya. Dengarkan ini, kalo kita mencintai orang yang belum ada yang punya, kenapa selama ini dia belum ada yang punya? Kepikir nggak?” kata Mario Teguh.
“Karena sebetulnya, stok-stok bagus itu sudah di-indent. Sudah dimiliki,” lanjutnya.
Dilansir laman matamata-Jaringan SuaraBanten.id, Feni Rose lewat acara talkshow-nya, Rumpi No Secret menanggapi ucapan Mario tersebut. Ia bahkan melemparkan komentar yang menohok.
“Kenapa netizen rame? Kan tadi dia (Mario Teguh) bilang ‘kalo mencintai orang yang sudah ada yang punya itu memang…. bahwa stok-stok bagus itu memang sudah ada yang punya’,” ucap Feni dilansir dari channel YouTube TRANS TV Official.
“Masalahnya kenapa jadi rame netizen? Karena om Mario Teguh ini sebelum kawin sama bu Teguh yang sekarang, itu pak Mario udah nikah sama yang lain,” kata Feni.
Baca Juga: Viral Tamu Beri Kado Buket Uang untuk Pengantin, Warganet Langsung iri
“Terus kan berita-beritanya di luar sana si bu Mario ini kan yang… gitu lah. Alias mungkinkah dia juga mencintai pak Teguh yang saat itu sudah dimiliki. Dengan kata lain pak Teguh ini adalah yang amat sangat berkualitas gitu ya,” lanjut Feni tertawa.
Menyusul pernyataan tersebut, warganet juga akhirnya buka suara.
“Bener sih pak mario ini bilang.. kan dulu istrinya ambil pak mario sttus masih suami org hehehe ya gak pak..” ujar seeorang warganet.
“Jadi yg masih jomblo itu sisa stok gitu pak? Ga gitu dong konsepnya gondrong,” ujar warganet lain.
Kisah mario teguh yang telantarkan anak, hancurkan kariernya
Sebelumnya ramai dibicarakan permasalahan rumah tangga Mario. Kisruh bermula pada 2016 ketika sosok Ario Kiswinar muncul di publik dan mengaku sebagai anak kandung Mario dari istri pertamanya.
Tak cuma itu, Kiswinar mengaku sebagai anak yang ditelantarkan oleh Mario. Bahkan sang ibu disebut-sebut ditinggalkan lantaran Mario menikah lagi.
Isu itu ramai diperbincangkan hingga Kiswinar rela lakukan tes DNA karena Mario tak mau mengakui anaknya.
Kisruh yang menimpanya itu sontak menghancurkan karier Mario yang saat itu rajin mengisi acara televisi sebagai motivator cinta yang kata-katanya kerap menjujung tinggi keharmonisan keluarga, hingga membicarakan soal cinta.
Sayangnya hingga kini belum ada klarifikasi terkait video youtubenya yang kembali beredar viral.
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten