Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Rabu, 14 April 2021 | 18:05 WIB
Pesepeda memasuki area dalam Mall Balekota Tangerang (Suara.com/Jehan Nurhakim)

SuaraBanten.id - Pemandangan tak biasa terlihat di Mall Balekota Tangerang, Rabu (14/4/2021). Pengunjung yang membawa sepeda bisa mengendarai sepedanya hingga area dalam mall.

Pecinta olahraga sepeda kali ini semakin dimanjakan dengan diizinkannyan mengayuhkan sepeda di dalam Mall Balekota yang berlokasi di jalan Jendral Sudirman, Buaran, Kota Tangerang.

Hal ini pun dibenarkan langsung oleh Manager Markom Balekota Mall, Rika. Menurutnya, inovasi ini dilakukannya sebagai satu langkah guna meningkatkan pertumbuhan ekonomi yang sempat lesu akibat dampak COVID-19.

"jadi untuk warga (Tangerang) yang ingin main sepeda enggak usah jauh-jauh, bisa di Balaikota. Kedua untuk menambah traffic pengunjung di Balaikota, karena dimasa pandemi gini, kita engga bisa menutup mata yah, semua terimbas," ujar Rika kepada SuaraBanten.id, Rabu (14/4/2021).

Baca Juga: Bupati Tangerang Lanjutkan Gebrak Pakumis, 1.222 Rumah akan Direnovasi

Rika mengaku bahwa inovasi sepeda bisa masuk kedalam mall bukan kali pertama di Indonesia. Namun, untuk di wilayah Tangerang belum ada yang melakukan inovasi ini.

"Beberapa contoh sih sudah ada, Jadi balaikota ini jadi satu-satunya di dalam mall, di daerah Tangerang yang sepedah bisa masuk mall, " tuturnya

Rika menambahkan untuk memuluskan inovasi ini, pihak Mall Balekota juga menyediakan lahan dibelakang Mall yang akan dibangun sebagai track sepeda.

Ia juga mengklaim telah mengundang komunitas sepeda BMX untuk bermain di mall itu.

Kendati demikian, bagi komunitas BMX ini hanya untuk berkumpul di dalam Mall dikhususkan di hari minggu.

Baca Juga: Viral Oknum Petugas SPBU Jatake Kurangi Bensin Pembeli, Kini Dipecat

"Kita memang kerjasama dengan komunitas BMX, dan kita juga kerjasama dengan (tenant) Gramedia dan beberapa titik kita juga ada tempat parkir untuk sepeda," kata Rika.

"kalau untuk BMX itu di hari minggu, tapi kalau mau kumpul setiap hari kita ad tracknnya di belakang, " sambungnya.

Kedepannya, Mall Balekota berencana membuat bengkel sepeda di dalam mall sehingga mempermudah warga untuk melakukan perbaikan sepeda.

Dirinya berharap, dengan langkah yang dilakukan managemen tersebut dapat menarik pengunjung yang datang ke mall. Alhasil dapat merangsang pertumbuhan ekonomi.

"Kita sekarang belum ada, tapi ada rencana buat bengkel sepeda. Mudah-mudahan bisa menambah traffic di Balekota," tutup Rika.

Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim

Load More