SuaraBanten.id - Fasilitasi Produk UMKM, Pemprov Banten melalui Dinas Pariwisata Provinsi Banten membantu memasarkan di Lippo Karawaci.
Untuk meningkatkan perekonomian akibat Pandemi Covid-19, sektor ekonomi kreatif merupakan salah satu sektor yang bisa dibangkitkan.
Gubernur Banten Wahidin Halim alias WH dan Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy terus berupaya mengembangkan ekonomi kreatif.
Untuk mendukung hal tersebut, Pemprov Banten memfasilitasi pemasaran produk UMKM Provinsi Banten dengan membuka Gallery Banten di Maxx Box Lippo Village Karawaci, Kabupaten Tangerang.
Sehubungan dengan itu, Pemerintah Provinsi Banten memberikan fasilitasi pemasaran produk UMKM Provinsi Banten.
Menjadi salah satu upaya Pemprov Banten dalam mendorong pemulihan ekonomi di masa pandemi Covid-19 melalui UMKM dan pelaku ekonomi kreatif.
"Saat ini Pemprov Banten khususnya Dinas Pariwisata giat giatnya melaksanakan pembangunan yang menyentuh langsung kepada masyarakat" ungkap Kadis Pariwisata Provinsi Banten Agus Setiawan saat Pelucuran Gallery Banten di Maxx Boxx Lippo Village Karawaci, Kabupaten Tangerang Kamis (1/4/2021).
"Sektor pariwisata dan ekonomi kreatif telah menjadi sebuah industri yang tumbuh dan berkembang menjadi sebuah pilar yang potensial dalam pembangunan di Provinsi Banten dan Pembangunan Nasional umumnya. Pengembangan pariwisata tidak akan maksimal tanpa dukungan dari berbagai sektor," ungkapnya.
Dikatakan, Dinas Pariwisata Provinsi Banten bekerjasama dengan Koperasi UKAMI berkolaborasi dengan Maxx Box Lippo Village Karawaci menyiapkan tempat untuk mempromosikan dan memasarkan produk-produk industri ekonomi kreatif Provinsi Banten dalam rangka memulihkan perekonomian di masa pandemi.
Baca Juga: Lippo Karawaci Bantu Perluas Pasar dan Promosikan Hasil UMKM di Banten
"Gallery Banten untuk meningkatkan promosi dan penjualan produk-produk pelaku industri ekonomi kreatif. Tujuannya: untuk meningkatkan kunjungan wisatawan, meningkatkan ekonomi masyarakat lokal, meningkatkan produksi produk-produk lokal (Khas Banten) dan pemulihan ekonomi pelaku ekonomi kreatif," jelas Agus.
"Sebanyak 25 stand disediakan untuk fasilitasi pemasaran produk UMKM Provinsi Banten yang tergabung dalam Koperasi Mitra UKM Indonesia (UKAMI)," tambahnya.
Berita Terkait
-
25 Juta UMKM Onboarding ke E-Commerce, Siap Ngegas Pertumbuhan Ekonomi
-
Didampingi PNM Urus Dokumen Usaha, Ibu Rantiyem Mantap Kembangkan dan Wariskan Usaha Batik
-
Saat Kinerja Dibalas Pengalaman Berharga, Bentuk PNM Menghargai Setiap Detik Perjuangan Karyawannya
-
Syarat dan Cara Pengajuan KUR Syariah di Pegadaian
-
GoFood Digitalisasi Ratusan UMKM Kuliner Dalam 5 Menit dengan Aplikasi GoFood Merchant
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Pekerjakan 583 TKA Ilegal, Kemnaker Denda Perusahaan Banten Rp588 Juta
-
Cerita Julian: 1 Tahun Lagi Bebas, Sudah Siap Buka Lapangan Kerja Lewat Keahlian Baru dari Penjara
-
Fakta Mengejutkan! Lebih dari 400 Kasus HIV/AIDS Serang, Mayoritas Disumbang Kaum Gay?
-
MoU 5 Asosiasi Syariah, Didorong Jadi Pusat Kolaborasi Nasional
-
BRI Tegaskan Kapasitas Pembiayaan Besar dengan Fasilitasi Rp5,2 Triliun bagi SSMS dan Industri Sawit