SuaraBanten.id - Perumahan Cikande Permai RT 004 RW 003 Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang kembali terendam banjir. Tragisnya adalah kejadian ini menjadi langganan setiap musim hujan.
Bagus Aji Saputra, salah satu warga setempat pun mengamini hal ini. Tidak hanya curah hujan tinggi tapi juga kurangnya drainase memadai menjadi penyebabnya.
"Kalau hujannya nggak lama atau separah kayak semalam nggak bakal sampai masuk rumah karena rumahnya udah agak tinggi," ujarnya dilansir laman Bantennews, Kamis (4/2/2021).
Menurut dia, air mulai naik ke rumah jam 1 malam dan mulai surut saat adzan subuh. Sekarang hanya jalanan saja yang masih tergenang setinggi mata kaki.
"Sekitar terminal Cikande juga sering banjir. Dari pihak kepolisian sudah datang melihat rumah yang terparah akibat banjir karena posisi rumah tersebut pas belakang dan sampingnya empang,” jelas Bagus.
Menurutnya, beberapa warga Perumahan Cikande Permai sudah mengantisipasi banjir dengan merenovasi membuat pagar tembok atau meninggikan rumahnya.
Sementara itu, banjir yang cukup parah juga terjadi di Perumahan Ciujung Damai RT 06, Desa Kendayakan, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang. Ketinggian air di lokasi ini, mencapai hingga betis orang dewasa.
Berita Terkait
-
Solo Diguyur Hujan Seharian, Joko Widodo: Bengawan Solo Siaga Banjir!
-
Warga Tolak RTH Kramat 3 Jadi Pemakaman, Pak RT: Makam Bisa Pada Ngambang
-
Belasan Rumah di Lebak Tergenang, Puluhan Warga Dievakuasi
-
8 Desa di Pandeglang Dilanda Banjir Usai Hujan Turun Semalaman
-
Pintu Air Bendungan Cicinta Rusak, Dua Desa Lebak Diterjang Banjir
Terpopuler
- 23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 Oktober: Klaim 16 Ribu Gems dan Pemain 110-113
- Jepang Berencana Keluar dari AFC, Timnas Indonesia Bakal Ikuti Jejaknya?
- Daftar HP Xiaomi yang Terima Update HyperOS 3 di Oktober 2025, Lengkap Redmi dan POCO
- Sosok Timothy Anugerah, Mahasiswa Unud yang Meninggal Dunia dan Kisahnya Jadi Korban Bullying
- 7 Fakta Nusakambangan, Penjara di Jawa Tengah yang Dihuni Ammar Zoni: Dijuluki Pulau Kematian
Pilihan
-
Hasil Drawing SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-23 Ketiban Sial!
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
-
Alhamdulillah! Peserta Magang Nasional Digaji UMP Plus Jaminan Sosial dari Prabowo
Terkini
-
Teror Misterius di BSD, Mobil Parkir Jadi Sasaran Penembak Jitu Airsoft Gun
-
Petani Lebak Tersenyum Lebar, Harga Cengkeh Rp100 Ribu Per Kilogram
-
Wisuda S3 Ahmad Sahroni Geger! Judul Disertasi 'Pemberantasan Korupsi' Bikin Heboh
-
Daftar Harga dan Varian iPhone 17 Terbaru
-
Cuan Cepat! 5 Link Sebar ShopeePay Jumat Berkah, Klaim Saldo Gratis Sekarang