SuaraBanten.id - Puluhan polisi dari Polsek Cimanuk dan Polres Pandeglang jaga ketat lokasi Pemungutan Suara Ulang (PSU) di TPS 02 Kampung Cilincing, Desa Pasirmae, Kecamatan Cipeucang, Kabupaten Pandeglang.
Pantauan di lokasi, anggota kepolisian bersiaga di pintu masuk Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan sekitar lokasi TPS.
Selain anggota berseragam, anggota yang tidak menggunakan seragam juga disiagakan di sekitar lokasi pemungutan suara.
Kapolres Pandeglang, AKBP Hamam Wahyudi menyampaikan, untuk penyelenggaraan PSU di Desa Pasirmae dari anggota Polres Pandeglang dan Polsek Cimanuk diterjunkan untuk mengamankan lokasi pemungutan suara.
Baca Juga: Dua TPS di Pasaman Barat Lakukan Pemungutan Suara Ulang
“Kami melakukan pengamanan secara optimal. Dari personel polsek dan polres disiagakan Dalmas satu regu. Alhamdulilah sampai saat ini masih berjalan lancar dan masih berlangsung pemungutan suara. Masyarakat masih antusias memberikan suaranya kembali di TPS ini,” kata Kapolres saat di temui di lokasi pemungutan suara, Minggu (13/12/2020).
Kata Kapolres, selain perlengkapan pribadi seperti tingkat dan sebagainya, semua anggota juga diwajibkan untuk mematuhi SOP protokol kesehatan selama menjalankan tugasnya.
“Untuk lokasi ini ditempuh cukup lumayan jauh aksesnya tetapi masih bisa ditempuh tapi tidak dengan kendaraan berat. Untuk pergeseran logistik kami siapkan khusus personel untuk pengawalan hingga ke KPU nantinya,” kata dia.
Sementara itu, Kapolsek Cimanuk, AKP Apuy menambahkan, jumlah personel yang terlibat dalam pengamanan PSU di Desa Pasirmae sebanyak 8 personel dari Polsek Cimanuk dan 24 personel dari Polres Pandeglang.
“Mudah-mudahan prosesnya berjalan dengan lancar dan keadaan tetap aman serta kondusif,” tambahnya.
Baca Juga: Terbongkar! Ada Oknum KPPS di Pandeglang Nyoblos Lebih dari Sekali
Berita Terkait
-
Kronologi 3 Siswa SDIT ICMA Dipulangkan Paksa Gegara Nunggak Biaya Sekolah Rp42 Juta
-
Riwayat Pendidikan Rizki Natakusumah, Suami Beby Tsabina yang Jadi Perhatian Gegara Dinasti Politik
-
Heboh! Dinasti Pandeglang vs Dinasti Jokowi, Netizen: "Pantes Negeri Gak Maju"
-
Dijuluki 'Kaesang versi Pandeglang', Segini Harta Kekayaan Rizki Natakusumah
-
Gabungan Harta Kekayaan Mertua Beby Tsabina, Dituding Bangun Politik Dinasti
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024
-
Berapa Harga Garmin Venu 3 dan Spesifikasinya
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya