SuaraBanten.id - Ada banyak cara untuk melampiaskan patah hati. Selain itu, tidak semua orang bisa menghadapi putus cinta secara rasional. Ada kalanya, seseorang sampai ingin balas dendam terlebih jika pacar ditikung orang lain.
Belum lama ini, sebuah curhatan via akun @txtdarionlshop menjadi viral. Curhatan itu disampaikan oleh seorang pembeli kepada penjual di lapak toko online.
Lewat tangkap layar yang dibagikan, terlihat jika pria ini ingin membeli buku catatan seperti yang ada dalam anime Death Note. Uniknya, dia bertanya apakah buku itu benar-benar berfungsi.
"Bisa mati beneran nggak?" tanyanya kepada penjual.
"Soalnya saya ditikung sama sahabat saya dari kecil gan. Saya udah pacaran 1 tahun, terus saya ditikung, gan," imbuhnya.
Curhatan pria ini tidak berhenti sampai di sana. Berulang kali, dia bertanya apakah Death Note itu benar-benar berfungsi.
"Pengen nulis sahabat saya di buku itu, biar sakit jantung," imbuh si pria.
Dia juga menuliskan, "Hati saya sakit, gan. Kalau itu bisa mati beneran saya beli."
Sayang, curhatan pria ini tak kunjung ditanggapi penjual walau sudah dikirim sejak tanggal 27 Oktober.
Baca Juga: Kreatif Sekaligus Bikin Melongo, PC Ini Dirakit dari Kardus Bekas Mi Instan
Namun, si pembeli tidak menyerah. Pada 4 November lalu, pria ini kembali mengirimkan pesan dan mengatakan bahwa dia benar-benar sakit hati.
Tidak cuma viral, cuitan @txtdarionlshop ini banjir komentar warganet. Walau bersimpati, ada juga yang mengkritik pria ini.
"Wkwk udah mau 2021 masih percaya aja kayak gini," komentar seorang warganet.
"Agak kasihan, tapi bukan gitu cara mainnya," komentar warganet lain.
"Masih diterusin lho sampai tanggal 4 November," kata salah satu warganet.
"Dia pasti anak kecil yang percaya sama hoax SMS yang kalau nggak kirim kena penyakit atau kutukan. Omg dek sekolah dulu jangan cinta-cintaan," saran warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini
-
Pemkot Cilegon Didesak Bentuk Tim Khusus Penanganan Banjir
-
Bogor dan Serang Kompak 'Tutup Pintu' untuk Sampah Kiriman Tangsel