SuaraBanten.id - Dinas Pekerjaan Umum (PU) mewakili Pemerintah Kota Tangerang Selatan melakukan perbaikan dan pelebaran dua ruas jalan yakni Jalan Buaran-Rawa Buntu di Serpong dan Jalan Bhayangkara di Serpong Utara.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Aries Kurniawan mengatakan, pekerjaan untuk ruas Jalan Buaran - Rawa Buntu melalui sistem betonisasi dilakukan dengan dua segmen.
Pada segmen pertama untuk Jalan Rawa Buntu dengan panjang eksisting 1.350 meter dan lebar 13 sampai 20 meter. Sedangkan Segmen 2 Jalan Buaran dengan panjang eksisting 400 meter dan lebar 5,5 meter.
Aries menuturkan, pada segmen 1 Jalan Rawa Buntu nantinya akan dibuat enam lajur dengan pembagian tiga lajur kanan dan tiga lajur kiri serta dilengkapi utilitas.
Baca Juga: TOK! Wali Kota Tangerang Selatan Airin Tolak PSBB Total
Selanjutnya guna memfasilitasi pejalan kaki dan menyediakan ruang publik bagi masyarakat, Dinas Pekerjaan Umum Kota Tangsel juga melakukan pembangunan pedestrian di Jalan Buaran-Rawa Buntu-Kencana Raya sepanjang 2,8 Kilometer pada sisi kanan dan kiri jalan.
"Nantinya, saluran air akan didesain tertutup di bawah pedestrian dengan kontruksi saluran precast dan pedestrian concrete stamp atau beton pola," kata Aries di Tangerang, Banten Senin (14/9/2020).
Namun demikian, Aries mengaku terdapat kendala yang dihadapi Dinas Pekerjaan Umum di lapangan, diantaranya masalah pembebasan lahan.
Setidaknya ada tujuh lokasi yang belum bebas yakni Upnormal, TB Agung, SPBU BP (british petroleum), rumah makan Gabus Pucung, Kios Terpal dan bengkel motor/tambal ban/ganti oli motor (samping RM Ayam Kremes Bu Condro) serta Bebek Kaleyo.
"Kita berharap pekerjaan akan selesai tepat waktu, 142 hari kalender. Untuk enam titik lahan yang belum dibebaskan, segera selesai. Selanjutnya dapat mengurai kemacetan yang terjadi di ruas jalan ini," ungkapnya, kepada Antara.
Baca Juga: 3 Lokasi SIM Keliling Tangerang Selatan 11 September 2020
Ia melanjutkan, Jalan Buaran-Rawa Buntu menjadi akses penting masyarakat Tangsel di wilayah Serpong. Tak heran, ruas jalan penghubung wilayah Setu, Serpong ini ramai dilalui pengendara setiap harinya.
"Ruas Jalan Buaran-Rawa Buntu ini kan jadi akses masyarakat Tangsel menuju wilayah Bogor lewat Jalan Pasar Jengkol dan menuju jakarta lewat jalan tol Ulujami - Serpong," kata Aries di depan para wartawan.
Lantaran Jalan Buaran-Rawa Buntu ini begitu penting, tak heran jika ruas jalan itu selalu macet terutama saat jam sibuk.
"Volume lalu lintas tinggi, sehingga sering menimbulkan kemacetan," imbuhnya.
Aries juga mengaku untuk ruas Jalan Bhayangkara bakal dilakukan pelebaran. Saat ini jalan penghubung wilayah Alam Sutera, Bintaro dan wilayah Ciledug ini masih satu lajur. Rencananya, ruas jalan yang melintasi Pusat Pendidikan Lalu Lintas (Pusdiklantas) Polri ini dibuat dua arah.
"Volume lalulintas di Jalan Bhayangkara ini sangat tinggi dan menimbulkan kemacetan. Sehingga pelebaran jalan mutlak diperlukan. September ini mulai dikerjakan," katanya.
Ia juga menambahkan kondisi eksisting ruas jalan memiliki lebar enam meter dengan panjang 1,4 kilometer.
"Dari lebar eksisting enam meter dilebarkan 6,5 meter menjadi 12,5 meter. Pelebaran jalan tersebut akan dibangun sepanjang 400 meter dari Masjid alam sutra hingga Pusdiklat Polri. Dengan 2 arah yakni satu arah ada dua lajur. Untuk konstruksinya nanti akan dibetonisasi," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Bejat! Modus Jemput Palsu, Pria di Tangsel Cabuli 3 Anak SD di Empang Sepi
-
Polisi Pastikan DG Pelaku Penculikan Anak Saat Pulang Sekolah di Tangerang Selatan Sudah Ditangkap
-
Modus Surat Tidak Lengkap, Pria Berseragam Polisi Bawa Kabur Honda Beat di Serpong
-
Antusiasme Para Pelaku Usaha Mengikuti Pasar Lokal UMKM Suara Vol.4
-
Marshel Widianto Sekarang Kerja Apa? Gagal Nyalon di Pilkada Tangsel Padahal Sudah Dikritik Sesama Komika
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten