SuaraBanten.id - Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang ditutup sementara. Penutupan lantaran salah satu pegawainya terkonfirmasi positif Covid-19.
Penutupan sementara tersebut dibenarkan Ketua KPU Kota Tangerang Ahmad Syailendra.
Menurut Ahmad yang bersangkutan berstatus Orang Tanpa Gejala (OTG). Karena selama ini tidak menunjukkan gejala Covid-19.
Namun, setelah melakukan tes usap tenggorokan atau swab test dinyatakan positif Covid-19.
"Yang bersangkutan sudah isolasi mandiri. Kondisinya memang kelihatan sehat-sehat saja enggak seperti orang sakit memang," ujarnya kepada Suara.com, Jumat (28/8/2020).
Ahmad menuturkan kalau pegawainya yang positif Covid-19 tersebut bukan warga Kota Tangerang. Melainkan Kabupaten Tangerang, berdomisili di Kecamatan Sepatan.
Belum diketahui secara jelas di mana pegawai KPU Kota Tangerang itu terpapar Covid-19.
"Mungkin karena dia berinteraksi di mana gitu. Tapi saya juga belum tahu, tapi kemungkinan di sekitar rumahnya ya dia terpapar," ujar Ahmad.
Saat ini, KPU Kota Tangerang telah melakukan swab tes kepada semua pegawainya.
Baca Juga: Novel Baswedan Positif Covid-19, Gedung KPK Lockdown!
Seluruh pegawai diinstruksikan untuk bekerja di rumah atau Work From Home (WFH).
Semua sisi di kantor KPU Kota Tangerang juga telah disemprot dengan disinfektan.
"Sementara kantor kita tutup dulu sampai batas waktu mungkin 2 minggu ke depan," pungkasnya.
Kontributor : Irfan Maulana
Berita Terkait
-
Breakingnews! Pemain Keturunan Brasil Positif COVID-19
-
Gara-Gara Kabar Perceraian Sherina Munaf dan Baskara Mehendra, Istilah Lavender Marriage Trending
-
Atalia Praratya Positif COVID-19, Ridwan Kamil Lolos dari Penularan?
-
Sempat Antar Suami Daftar Pilgub Jakarta Lalu Batuk Pilek, Atalia Positif Covid-19, Ridwan Kamil Minta Doa
-
Bikin Pangling saat Pakai Kebaya, Amel Carla Dibilang Mirip Krisdayanti sampai Angela Gilsha
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
BNN Obrak-Abrik Pabrik Tembakau Sintetis di Tangerang: Waspada, Bahan Baku Ternyata Dibeli Online!
-
LSPR Bawa Anyaman Bambu Buniayu Tangerang Go Internasional
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini