SuaraBanten.id - Peringatan HUT Kota Serang ke-13 diisi dengan gelaran Rapat Paripurna antara Pemerintah Kota (Pemkot) Serang bersama DPRD Kota Serang, Senin (10/8/2020), bertempat di gedung DPRD Kota Serang.
Dalam sambutannya, Wali Kota Serang Syafrudin menyampaikan beberapa capaian yang sudah diraih oleh Pemkot Serang. Bahkan menurutnya, beberapa capaian sangat membanggakan meski usia Kota Serang masih terbilang muda, yakni 13 tahun.
Disebutkan, jika penghargaan WTP (wajar tanpa pengecualian) dari BPK RI tiga kali berturut-turut, Kota Layak Anak (KLA) dua kali dan penghargaan untuk penyelenggaran kota sehat menjadi hal membanggakan yang disampaikan Syafrudin.
"Pada awal terbentuknya Kota Serang sebagai daerah otonom baru, hanya memiliki APBD Rp 10 miliar pada tahun 2007. Namun, dalam perjalanannya dan perkembangannya hingga saat ini sudah mencapai Rp 1,431 triliun," ucapnya.
Baca Juga: Mahasiswa Demo Bakar-bakaran di HUT Serang, Banyak yang Tak Pakai Masker
Bahkan, ia pun mengklaim jika angka kematian bayi (AKB) dan angka kematian Ibu (AKI) serta persoalan gizi buruk di Kota Serang sudah mengalami penurunan.
Sementara fasilitas kesehatan dinilai mengalami perkembangan. Di mana Kota Serang saat ini memiliki 1 Rumah Sakit dan 16 Puskesmas yang 7 di antaranya menerima rawat inap pasien.
"Dari sisi investasi, tahun 2009 iklim investasi hanya Rp 3,2 triliun. Dan pada tahun 2019 mencapai Rp 6,4 triliun," ujarnya.
Ia berharap, di momen HUT Kota Serang ke-13 yang mengusung tema melalui hari jadi Kota Serang kita tingkatkan kewaspadaan covid-19 dengan tatanan hidup baru menuju Kota Serang yang berdaya dan berbudaya tersebut, masyarakat diminta untuk tetap produktif dan menjaga pola hidup sehat di tengah keterbatasan karena pandemi.
"Di hari jadi Kota Serang pada tahun ini memang berbeda dengan tahun sebelumnya. Karena dilaksanakan dengan sangat sederhana di tengah wabah covid-19 ini," tuturnya.
Baca Juga: Tanpa Gejala, Dua Pegawai Bank Banten Positif Covid-19
Sementara itu, mewakili Gubernur Banten menghadiri acara tersebut. Asisten Daerah (Asda) III Provinsi Banten, Syamsir Alam menyampaikan, jika Kota Serang yang merupakan Ibukota Provinsi Banten memiliki wilayah yang startegis.
Berita Terkait
-
KPU Kota Serang Dipolisikan Demokrat, Dituding Sengaja Hilangkan Data C Hasil Pemilu
-
Gerindra-PKS Duetkan Budi Rustandi dan Nur Agis Aulia di Pilkada Kota Serang 2024
-
Isyaratkan Koalisi di 8 Kabupaten Kota, Subadri Ushuludin Minta Golkar Ngalah dan Usung Dirinya
-
Syafrudin Pede Bakal Diusung PKB, Janji Perbaiki Infrastruktur dan Selesaikan Banjir
-
Ngamuk Tak Diberi Uang, Pria di Kota Serang Rusak Studio Kecantikan, Videonya Bikin Geram
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir
-
Pj Wali Kota Tangerang Luncurkan SPBE Versi 2, Klaim Wujudkan Birokrasi Digital dan Efisien
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024