SuaraBanten.id - Anak Wakil Presiden Maruf Amin, Siti Nur Azizah mengkritik pemerintah tak rata membagikan bantuan terhadap warga miskin yang menjadi korban virus corona. Dengan alasan itu dia bagi-bagi minyak goreng saat dirinya mengincari kursi jabatan Wali Kota Tangerang Selatan di Banten.
Dia adalah bakal calon wali Kota Tangerang Selatan. Siti Nur Azizah membagikan sekitar 20 ribu paket sembako untuk warga terdampak Corona atau Covid-19. Paket sekbako berisi beras 5 kilogram, mi instan, minyak goreng, gula, dan minuman. Sembako disebar ke 7 kecamatan yang ada di Kota Tangsel.
Pemberian bantuan tersebut diprioritaskan kepada masyarakat yang terdampak namun tidak mendapat bantuan pemerintah. Menurutnya, seluruh lapisan masyarakat ikut merasakan efek dari virus tersebut. Makanya, bersama tim yang dibentuk dirinya melakukan pendataan. Mana saja masyarakat yang belum tersentuh bantuan.
“Tidak semua rakyat susah yang dapat bantuan pemerintah. Nah, kita membantu masyarakat yang tidak terdata program pemerintah,” ujar Siti Nur Azizah dalam pernyataan persnya, Jumat (1/5/2020).
Baca Juga: RSUD Padang Panjang Tutup, 13 Tenaga Medisnya Dinyatakan Positif Corona
Siti Nur Azizah beralasan wabah virus corona ini menimbulkan persoalan sosial. Masyarakat banyak yang kehilangan pekerjaan.
Hal itu berdampak kepada daya beli yang menurun. Jika tidak diberikan bantuan tentunya angka kemiskinan bertambah.
“Dengan bantuan paket sembako ini, minimal dapat meringankan beban rakyat. Terutama mereka yang paling berdampak gara-gara covid-19,” ujarnya.
Wasekjen DPP Partai Demokrat ini juga mengungkapkan, bantuannya dipastikan tepat sasaran lantaran telah melalui proses pendataan yang valid. Mereka yang menerima sembako adalah masyarakat yang belum tersentuh bantuan dari siapa pun.
Dengan adanya bantuan ini, ia berharap dapat meringankan beban mereka sehingga bisa bangkit setelah Covid-19 berlalu.
“Kita ingin bencana ini bisa cepat selesai supaya aktivitas masyarakat kembali normal. Bila sudah seperti sedia kali kan perekonomian bisa menggeliat lagi,” pungkasnya.
Baca Juga: Makin Banyak! 1 Mei Pasien Positif Corona Tambah 433 Jadi 10.551 Orang
Berita Terkait
-
Profil Siti Nur Azizah, Putri Wapres Ma'ruf Amin Rela Mundur dari Wakil Rektor Demi Dukung Ganjar - Mahfud
-
Rekam Jejak Siti Nur Azizah, Putri Wapres Ma'ruf Amin Resmi Dukung Ganjar-Mahfud MD
-
Blak-blakan, Putri Wapres Ma'ruf Amin Deklarasi Dukung Ganjar-Mahfud
-
Sumber Kekayaan Siti Nur Azizah Ma'ruf: Pernah Nyalon di Pilkada, Kini Kelola Biro Haji Furoda
-
Profil Siti Nur Azizah Ma'ruf, Putri Wapres yang Kabarnya Punya Biro Haji Furoda Tanpa Antre
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten