SuaraBanten.id - Terhitung sejak Rabu (25/3/2020) hingga tiga bulan mendatang, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Banten tidak akan menerima pengobatan dan perawatan pasien umum. Sebab, rumah sakit tersebut hanya berfokus melayani perawatan pasien Virus Corona atau Covid-19.
Selama masa tersebut, Rumah sakit yang berlokasi di Jalan Syekh Nawawi al-Bantani, Kecamatan Cipocok, Kota Serang itu telah menyediakan 250 tempat tidur untuk perawatan pasien Covid-19.
"Pukul 13.00 WIB RSUD Banten sudah mulai ditutup buat umum, karena sudah strelisasi dan sudah ada PDP yang akan masuk RSUD Banten. Pukul 14.00 WIB sudah harus terima pasien," kata Kepala Dinas (Kadis) Kominfo Banten Eneng Nur Cahyati ketika dikonfirmasi pada Rabu (25/03/2020).
Untuk saat ini, pasien yang masih dalam perawatan akan dipindahkan ke rumah sakit terdekat. Setidaknya, ada empat rumah sakit yang akan dirujuk melayani pasien umum dari RSUD Banten, yakni RSUD Kota Serang, RS Sari Asih Kota Serang, RS Hermina dan RSUD Pandeglang.
Baca Juga: Kronologis Dokter dan Perawat Pasien Virus Corona Ditolak Tetangga
"Ada empat rumah sakit tangani pasien umum," jelasnya singkat.
Sementara itu, berdasar data terbaru penyebaran Virus Corona atau Covid-19 dalam website https://infocorona.bantenprov.go.id/ sekitar pukul 14.30 WIB tercatat 44 pasien positif Virus Corona, pasien dalam pengawasan (PDP) 158 orang, orang dalam pemantauan (ODP) 964 orang.
Kontributor : Yandhi Deslatama
Berita Terkait
-
Wafat Sepulang dari Prancis, Warga Solo Dimakamkan seperti Pasien Corona
-
Skenario Anies Hadapi Pasien Corona Jika Sudah Tembus 8 Ribu Orang
-
Nenek 90 Tahun, Pasien Corona Covid-19 Lansia Ini Berhasil Sembuh
-
Masih 30 Orang, Jubir COVID-19: Tak Ada Penambahan Pasien Corona Sembuh
-
IAIN Tulungagung Tawarkan Gedungnya Dipakai Tempat Isolasi Pasien Corona
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
Predator Anak Ajak 3 Bocah Perempuan Nonton Film Porno, Iming-imingi Korban Uang Rp5 Ribu
-
'Kadin Cilegon Minta Jatah Proyek', Anindya Bakrie Kumpulkan Kadin Daerah se-Indonesia
-
Curah Hujan Meningkat, BPBD Lebak Siaga Bencana Longsor
-
5 Kebiasaan Sehari-hari yang Diam-diam Membuat Tagihan Listrik Membengkak
-
Klaim 9 Link DANA Kaget Hari Ini, Cocok Buat Modal Libur Akhir Pekan