SuaraBanten.id - Polisi masih kesulitan untuk meringkus pelaku begal payudara di kawasan Bintaro Sektor 9, Tangerang Selatan. Padahal, kepolisin sudah melakukan pengejaran hampir satu bulan.
Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Muharam Wibisono menjelaskan, kesulitan itu lantaran sang pelaku kerap berpindah-pindah tempat dan mengubah penampilan fisik.
"Tapi sampai saat ini kami masih terus mengejarnya. Intinya kami masih terus melakukan pendalaman. Dan informasinya yang bersangkutan juga sudah merubah penampilan fisik. Yang tadinya rambutnya agak pirang sekarang di-botakin," kata Wibisono sepertdi dikutip Bantennews.co.id--jaringan Suara.com, (4/9/2019).
Lelaki yang akrab dipanggil Wibi itu melanjutkan, kesulitan lainnya adalah saat ini tersangka tidak berkomunikasi lagi lewat media sosial dan telepon, sehingga pencarian terpaksa dilakukan secara manual.
"Untuk komunikasi dengan keluarga dan warga sekitar juga sudah terputus sehingga kami juga masih menempatkan orang-orang kami di sana, sehingga apabila yang bersangkutan kembali kita bisa langsung menangkap,” kata dia.
Kata Wibi, saat ini kemungkinan tersangka sudah meninggalkan Jakarta dan sekitarnya. Pihaknya mendapat informasi buronan begal payudara ini sempat ke Bogor.
“Menurut keluarganya jika ada masalah atau suasana hati tidak enak si tersangka akan ke Bogor, dan kita malam itu pun sudah ke sana dan ternyata orangnya tidak ada. Beberapa hari kita cek lagi ke sana masih tidak ada,” ujar Wibi.
“Tersangka juga jarang berkomunikasi lagi dengan teman-temannya karena memang orangnya ini kurang bersahabat."
Baca Juga: Modus Menyelam, Pria Remas Dada Pengunjung Pemandian Air Panas Guci Tegal
Berita Terkait
-
Pelaku Begal Payudara di Tangsel Ternyata Tak Bisa Baca Tulis
-
Pelaku Begal Payudara di Bintaro Diduga Kabur ke Luar Kota
-
Pelaku 'Begal Payudara' di Gerbong Kereta Ternyata Baru Menikah
-
Juru Parkir Bantah Aksi Begal Payudara di Bintaro Dilakukan Berkelompok
-
Polisi Kejar Pelaku Begal Payudara yang Buron
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Malam Jumat Ajak Keluarga Lakukan 3 Amalan Ringan Ini, Banjir Pahala dan Bikin Rumah Adem
-
Terbongkar di Sidang! Modus Pinjam Bendera dan Lahan Ilegal di Balik Korupsi Sampah Tangsel Rp21,6 M
-
4 Spot Wisata Hits di Kabupaten dan Kota Serang Banten yang Wajib Masuk 'Wishlist' Weekend Kamu
-
Waspada Virus Nipah! Bandara Soetta Perketat Pengawasan Penumpang Internasional Malam Ini
-
Biar Gak Telat Masuk Kantor, Ini Jadwal Keberangkatan Pertama dan Terakhir KRL Rangkasbitung