SuaraBanten.id - Aksi kriminalitas kembali terjadi di wilayah hukum Polres Tangerang, Banten. Kali ini konter handphone (HP) Terminal Cell yang berada di wilayah Cikupa Kabupaten Tangerang menjadi sasaran dua kriminal bersenjata api (senpi).
Peristiwa tersebut terjadi pada Senin (30/7/2019), tepatnya pukul 15.40 WIB. Dari penggalan video yang didapat Suara.com, aksi perampokan terjadi saat konter tersebut sepi pembeli. Dalam potongan video, terlihat beberapa karyawan tengah menjaga konter. Tak lama, ada kedua orang pelaku menggunakan jaket dan helm yang memasuki toko.
Saat berada di dalam toko, salah satu pelaku kemudian mengokang senpi yang telah dibawanya. Selanjutnya masuk satu orang pelaku lainnya, dan saat itu juga pelaku menodongkan pistol ke arah peawai.
Lantaran takut melawan, beberapa pegawai yang ada di toko tersebut hanya bisa pasrah. Sementara itu salah seorang pelaku lainnya menggasak unit handphone yang ada di etalase toko.
Salah seorang sumber Suara.com yang enggan disebut namanya mengatakan kejadian tersebut terjadi persis di seberang Rumah Sakit Tiara Cikupa, Kabupaten Tangerang.
"Di Terminal Cell, ia benar kejadiannya kemarin Jam 15:40 and," kata dia pada Suara.com Selasa (30/7/2019).
Sementara itu saat di konfirmasi Kanit Reskrim Polsek Cikupa Iptu Ngapip membenarkan ihwal kejadian tersebut. Namun dirinya enggan menjelaskan lebih lanjut ihwal kronologi kejadian tersebut.
"Betul. dua (pelaku)," singkat dia.
Sampai berita ini ditujukan Suara.com masih mencari konfirmasi lebih lanjut ke Kapolsek Cikupa Kompol Sumaedi.
Baca Juga: Ini Detik - detik Perampokan Toko Emas di Balaraja
Kontributor : Muhammad Iqbal
Berita Terkait
-
Todongkan Sajam ke Pegawai Minimarket, Perampok Gasak Uang Rp 1,7 Juta
-
Selamat Setelah Diikat, Aisyah Bikin Keok Perampok Pakai Obat Nyamuk
-
Fakta Baru Perampok Emas asal Malaysia: Residivis hingga Sewa Mobil Rental
-
Emas Hasil Rampok Senilai Rp 1,5 Miliar di Balaraja Dibuang ke Tong Sampah
-
Polda Banten Belum Pastikan Garong Asal Malaysia Bisa Diadili di Indonesia
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
Terkini
-
Proyek Waduk Karian 'Tersendat' di Lahan Warga, BBWS Ngotot: Itu Tanah Negara!
-
Kasus Minta Jatah Proyek Rp5 Triliun, 5 Pengusaha Kota Cilegon Divonis 1 Tahun 6 Bulan Penjara
-
6 Fakta Mengejutkan Oknum ASN Pemkab Tangerang Terlibat Jaringan Narkoba Modus Vespa
-
Oknum ASN Bidang Kepegawaian Pemkab Tangerang Ternyata Pengedar Ganja Jaringan Medan-Bali!
-
ASN Pemkab Tangerang Diciduk! Terlibat Jaringan Narkoba Antar Provinsi, Ini Modus Pengiriman