SuaraBanten.id - Kepolisian Resor (Polres) Pandeglang Banten menurunkan tim Indonesia Automatic Finger Print Identification System (Inafis) ke lokasi penemuan mayat dalam karung di Jembatan Sungai Ciseukeut Desa Mekarsari Kecamatan Panimbang.
"Tim Inafis kami turunkan kesana untuk mengecek," kata AKBP Indra Lutrianto, melalui sambungan selulernya, Rabu (10/04/2019).
Dikatakannya, mayat dalam karung tersebut ditemukan sekitar pukul 12.14 WIB pada Rabu siang. Kabar tersebut, jelasnya, dikonfirmasi dari Kapolsek Panimbang.
"Saya mendapatkan kabar dari Kaposlsek Panimbang, tadi ditemukan mayat dalam karung, di wilayah Polsek Panimbang," kata
Ia melanjutkan, saat ini mayat tersebut sudah dievakuasi dari sungai oleh anggota Polres Pandeglang bersama warga untuk dibawa terlebih dahulu ke Puskesmas Panimbang.
"Nanti kita menunggu karena masih proses (identifikasi) dan mayat dalam karung," terangnya.
Untuk diketahui, mayat dalam karung tersebut ditemukan warga bernama Eful. Ia menuturkan, mayat tersebut ditemukan mengambang dan tersangkut di bambu-bambu yang ada di sungai.
"Mayatnya di bawah Jembatan Ciseukeut,” kata Eful seperti dikutip Bantenhits.com--jaringan Suara.com.
Sebelumnya, warga Tegal Papak, Desa Tegal Papak, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pandeglang juga digegerkan temuan mayat dalam karung di pantai tepat di samping Hotel Karibea, Minggu (7/4/2019).
Baca Juga: Amien Rais: Pemimpin Itu Harus Bisa Marah, Tidak Planga-plongo
Berdasarkan hasil penyelidikan, mayat dalam karung diketahui bernama Asep Hidayat, warga Kampung Panyaungan, Cihara, Kabupaten Lebak.
Kontributor : Yandhi Deslatama
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Waspada Virus Nipah! Bandara Soetta Perketat Pengawasan Penumpang Internasional Malam Ini
-
Biar Gak Telat Masuk Kantor, Ini Jadwal Keberangkatan Pertama dan Terakhir KRL Rangkasbitung
-
Niat Bela Teman dari Aksi Bullying, Pelajar SMK di Anyer Tewas Ditusuk Saat Tolak Permintaan Maaf
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 36: Bedah Tuntas Peran Lembaga Sosial
-
Dompet Nggak Boncos! 4 Rekomendasi Mobil Bekas untuk Keluarga Milenial yang Wajib Dilirik