SuaraBanten.id - Tim forensik Rumah Sakit Dradjat Prawiranegara (RSDP) menemukan ada benjolan di kepala dan luka sayat diperut Asep Hidayat (46), mayat yang ditemukan dalam karung Pantai Karibea, Desa Tegal Papak, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pandeglang, Banten.
Kabid Humas Polda Banten AKBP Edy Sumardi menduga, luka-luka tersebut akiba terkena hantaman benda tumpul dan senjata tajam, yang mengakibatkan korban meninggal dunia.
"Di perut korban ada luka sayat tapi kita belum tahu, kita sedang berupaya penyelidikan dan terus koordinasi dengan rumah sakit (RSDP)," kata Edy di Mapolda Banten, Senin (8/4/2019).
Dari hasil identifikasi, korban merupakan warga Kampung Panyaungan, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak, Banten.
"Korban atas nama Asep Hidayat, jenis kelamin laki-laki, usia diperkirakan 46 tahun, pekerjaan wiraswasta," kata Edy.
Pihak kepolisian telah berkomunikasi dengan keluarga kapan bertemu Asep terakhir kali sebelum ditemukan sudah tak bernyawa. Edy menambahkan, jika polisi juga telah mengantongi identitas pelaku dan kini sedang diburu.
"Kami terus menggali keluarga korban sejak kapan meninggalkan rumah dan saksi yang lain dan polisi sudah mengantongi pelaku dan dalam proses pemburuan," jelasnya.
Diketahui, warga sempat digegerkan dengan penemuan mayat dalam karung di Pantai Karibea, Desa Tegal Papak pada Minggu (7/4/2019) pagi. Jasad korban pertama kali ditemukan seorang pemulung yang sedang mencari barang rongsokan.
Penemuan mayat laki-laki itu pun mengundang banyak orang datang ke lokasi. Pihak keamanan Hotel Karibea yang tahu kejadian itu segera melapor ke Polres Pandeglang.
Baca Juga: Irfan Sbaztian Ngaku Sudah Nembak Irma Darmawangsa
Kontributor : Yandhi Deslatama
Berita Terkait
-
Misteri Batu Sebesar Lengan Terselip di Mayat Dalam Karung di Pandeglang
-
Terkuak, Ini Identitas Mayat Laki-laki dalam Karung
-
Jari-jari di Tangan Kiri Mayat dalam Karung Sudah Hancur
-
Diduga Sengaja Ditenggelamkan, Ada Bongkahan Batu di Mayat dalam Karung
-
Geger Temuan Mayat Misterius Terbungkus Karung Putih di Pandeglang
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Jual Nama Orang Dalam Akpol, Pria 54 Tahun Ditangkap Setelah Aksi Kejar-kejaran Dramatis di Banten
-
Klaim Didukung Wagub, Robinsar Siap Tutup Tambang Ilegal di Cilegon
-
Buntut KDRT dan Gugatan Cerai? ART di Serang Jadi Korban Penusukan Brutal
-
3 Spot Trekking Hidden Gem di Lebak Banten buat Healing Low Budget
-
Waspada Pilih Pengasuh! Belajar dari Kasus Penculikan Balita di Serang, Dibawa Kabur Pakai Ojol