SuaraBanten.id - Setelah menghabiskan lebih dari separuh 2022 di Amerika, Nikita Willy pulang ke Indonesia. Nikita juga melahirkan anak pertamanya yang akrab disapa Baby Izz di Negeri Paman Sam tersebut.
Anak pertama Nikita Willy dan Indra Priawan yang bernama lengkap Issa Xander Djokosoetono telah berusia 4 bulan. Setibanya di Indonesia, kamar untuk Baby Izz ternyata juga sudah siap.
Seperti apa potret kamar Baby Izz anak Nikita Willy? Yuk simak bersama-sama!
1. Alami
Baca Juga:9 Potret Kamar Baby Izz, Anak Nikita Willy yang di Dalamnya Banyak Pernak Pernik Gajah

Sejak pintu kamar Baby Izz dibuka, nuansa alami bisa dirasakan. Kamar Baby Izz berlantai kayu dengan interior warna-warna earth tone, terutama putih tulang. Sebut saja boks bayi dan tempat sampah di kamar Baby Izz yang serba putih.
Dinding kamar Baby Izz juga dibuat dari bahan kayu. Pola motif kayu yang membentuk segitiga membuat dinding kamar Baby Izz tidak monoton. Ada pula beberapa pigura dengan gambar hewan yang ditempel di dinding kayu tersebut.
2. Earth Tone

Selain boks bayi, ada sebuah sofa duduk dan sofa untuk sandaran kaki yang diduga kuat sebagai tempat nyaman Nikita Willy saat menyusui Baby Izz. Kesan earth tone semakin terasa dengan adanya dedaunan berbentuk pohon ukuran sedang di kamar Baby Izz.
Kamar Baby Izz juga memiliki kamar mandi lengkap dengan shower. Dari kejauhan, ruangan shower Baby Izz terlihat berdinding kaca. Potret-potret Baby Izz saat baru lahir juga dipajang di dinding luar kamar mandi kamarnya.
Baca Juga:Kolab Bareng Nikita Willy, Wajah Winona Willy Disebut Netizen Mirip Puput Soedrajat
3. Miniatur
- 1
- 2