SuaraBanten.id - Nikita Mirzani akhirnya mendatangi Polresta Serang Kota, Banten setelah sebelumnya dikabarkan pergi ke luar negeri meski masih dalam status wajib lapor.
Nikita mengungkap alasan dirinya pergi ke luar negeri untuk operasi. Meski demikian, perempuan yang kerap disapa nyai itu enggan menjelaskan secara detail terkait penyakit yang dideritanya.
"Sakit bener dong masa sakit pura-pura, kemarin abis operasi, operasi bagian dalam-dalam," kata Nikita Mirzani kepada wartawan di Mapolresta Serang Kota, Senin (1/8/2022).
Sebelumnya diberitakan, Nikita sempat terbang ke luar negeri pada pekan lalu meski saat ini menyandang status tersangka dan wajib lapor atas kasus pencemaran nama baik dan Undang-undang alias UU ITE.
Baca Juga:Kembali Berkoar di Medsos, Nikita Mirzani Sindir Nindy Ayunda Banyak Omong
Mantan suami Dipo Latief itu pun mengaku masih dalam proses penyembuhan usai operasi. Nikita Mirzani mengaku dirinya juga diberi morfin untuk mengurangi sakit akibat jahitan pasca operasi.
"Sekarang lagi masa penyembuhan dulu, karena jahitannya kan belum kering," ujarnya.
Usai bepergian ke luar negeri Nikita Mirzani pun langsung mendatangi Mapolresta Serang Kota untuk kembali menjalani proses wajib lapor yang ia harus jalani selama masa penangguhan penahanan atas kasus yang menjeratnya.
"Gak ada (keperluan lain) wajib lapor aja," ujarnya.
Kontributor : Anwar Kusno
Baca Juga:Chef Renatta Ngaku Operasi Plastik, Ternyata Begini Faktanya