Ciri-ciri Mayat Perempuan Dalam Karung di Tempat Pembuangan Sampah Pinggir Jalan Gegerkan Warga Serang Banten

Saat ini, tim dokter forensik RS Bhayangkara melakukan identifikasi luar pada tubuh korban (Mayat dalam karung).

Andi Ahmad S
Sabtu, 30 Juli 2022 | 16:09 WIB
Ciri-ciri Mayat Perempuan Dalam Karung di Tempat Pembuangan Sampah Pinggir Jalan Gegerkan Warga Serang Banten
Ilustrasi mayat perempuan. (BeritaJatim)

SuaraBanten.id - Warga Kampung Jonjing RT 17 RW 03 Desa Crukcuk, Kecamatan Tanara, Kabupaten Serang digegerkan dengan mayat dalam karung berjenis kelamin perempuan, Sabtu (30/7/2022).

Saat ini, tim dokter forensik RS Bhayangkara melakukan identifikasi luar pada tubuh korban (Mayat dalam karung).

Dari hasil pemeriksaan luar, diketahui ciri-ciri mayat dalam karung itu berjenis kelamin perempuan dengan usia sekitar 25 sampai 30 tahun dan memiliki tinggi badan sekitar 157 cm.

Jasad tersebut berperawakan agak gemuk, berambut hitam lurus yang panjangnya sebahu dan di kaki kanan kirinya terdapat bekas luka penyakit kulit berwarna kehitaman.

Baca Juga:Korban Kecelakaan Maut Odong-odong di Serang Kembali Bertambah Jadi 10 Orang

Saat ditemukan dalam karung berwarna putih, korban menggunakan kaos tanpa lengan berwarna merah dan celana bahan berwarna biru tua.

Polisi juga menemukan tali tambang berwarna kuning, karet ban, tali rafia, bantal bermotif bunga dan garis ungu-kuning-biru, satu handuk berwarna hitam serta satu celana pendek Levis berwarna abu-abu dengan tulisan Good Speed pada bagian kantong belakangnya.

Terkait penyebab kematian korban, polisi masih menunggu tim dokter forensik RS Bhayangkara untuk melakukan autopsi terlebih dahulu pada jasad korban.

“Itu hasil pemeriksaan luar, nanti kita tunggu hasil autopsi,” ujar Kasi Humas Polres Serang Iptu Dedi Jumhaedi mengutip dari BantenNews.co.id -jaringan Suara.com.

Sebelumnya diberitakan, usai mendapat laporan dari warga terkait adanya penemuan mayat dalam karung, Polsek Tanara langsung mengunjungi lokasi penemuan yang berada di Kampung Jonjing RT 17 RW 03 Desa Crukcuk, Kecamatan Tanara, Kabupaten Serang pada Sabtu (30/7/2022). Mayat tersebut ditemukan di antara tumpukan sampah sekira pukul 07.00 WIB.

Baca Juga:Penampakan Angin Puting Beliung Terjang Simpang Teneng Cinangka, Atap Warung Milik Nyi Saodah Melayang

Setelahnya, penyidik Satreskrim Polres Serang bersama personel Ditreskrimum Polda Banten melakukan olah TKP dan memeriksa tiga orang saksi yang mengetahui awal penemuan jenazah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini