Video Viral Cobek Keluar Belatung Jika Dibakar, Koki Ini Ungkap Fakta Dibaliknya

Video tersebut awalnya diunggah akun TikTok chefnausa. Menurut Chef Nausa, belatung tidak mungkin muncul tanpa ada penyebab.

Hairul Alwan
Rabu, 22 Juni 2022 | 08:00 WIB
Video Viral Cobek Keluar Belatung Jika Dibakar, Koki Ini Ungkap Fakta Dibaliknya
Cobek dibakar (TikTok @kesayanganvito)

SuaraBanten.id - Baru-baru ini sebuah video yang memperlihatkan cobek dibakar mengeluarkan belatung viral di media sosial. Gegera video viral cobek dibakar keluar belatung yang beredar, banyak masyarakat yang terkejut dan penasaran ingin mencobanya.

Video yang viral di TikTok tersebut juga diunggah kembali oleh akun Instagram @memomedsos, Selasa (21/6/2022) malam.

Dalam beberapa video unggahan akun tersebut, tampak seorang koki menjelaskan penyebab keluarnya belatung saat cobek dibakar.

Penyebab cobek keluar belatung (TikTok @chefnausa)
Penyebab cobek keluar belatung (TikTok @chefnausa)

Video tersebut awalnya diunggah akun TikTok chefnausa. Menurut Chef Nausa, belatung tidak mungkin muncul tanpa ada penyebab.

Baca Juga:Terpopuler: Cak Nun Sebut Allah Sakit Hati dengan Ucapan Pernikahan Ini, Anak Sopir Angkot Diapresiasi Jendral

Ia pun lantaran menasumsikan belatung tersebut berasal dari lalat yang hinggap di cobek dan bertelur di rongga-rongga cobek.

Untuk memperjelas fenomena cobek keluar belatung itu, Chef Nausa juga menjelaskannya dengan detail sejak dalam beberapa video yang diunggah @memomedsos.

"Emangnya bisa cobek dibakar keluar belatung?," tanya Chef Nausa dalam awal video.

"Mungkin enggak sih di cobek batu bisa keluar belatung? Karena enggak liat langsung belatungnya seperti apa, jadi kita pakai asumsi yah. Belatung itu tidak mungkin muncul dari suatu tempat tanpa ada penyebabnya," jelas Chef Nausa.

Ia pun lantas mempertanyakan apa penyebab belatung muncul saat cobek dibakar. Ia pun mengasumsikan belatung tersebut bersumber dari telur lalat. Chef Nausa pun menjelaskan jika lalat biasanya hinggap di tempat yang sifatnya busuk, sampah kotoran.

Baca Juga:Geramnya Publik dengan Aksi Kekerasan Siswa SMP kepada Bocah SD, Diminta Kasih Efek Jera kepada Pelaku

"Biasanya cobek itu kan permukaannya enggak rata yah? jadi agak bergelombangng atau kasar. Sehingga dalam proses membersihkannya kita terkadang suka enggak bersih," ungkapnya.

"Jadi masih ada kadang sisa-sisa cabe atau sisa-sisa terasi yang masih nempel, itu akan mendatangkan atau menarik lalat gitu gais. Nah lalatnya itu hinggap dan bertelur di situ yah. Karna tektur si cobek berongga-rongga, sehingga telur lalatnya itu masuk ke dalam ronga-rongganya," imbuhnya.

Chef Nausa juga menjelaskan sebenarnya kasus serupa tidak hanya terjadi di cobek. Jika mempunyai daging yang sudah busuk atau ayam yang tidak bagus dan tidak fresh, mungkin saja itu sudah dihinggapi lalat dan ada belatungnya.

"sekarang yang jadi pertanyaan bahaya apa enggak sih? Kalau menurut Baba, baiknya sebelum digunakan itu bener-bener di cek banget dan bersihkan ulang yah. Jadi kadang-kadang gini. Kita udah bersihin habis kita pakai, tapi tempat kita menyimpan tidak steril. Akibatnya si alat makannya itu terkontaminasi lagi," ujarnya kembali melanjutkan penjelasannya.

"Jadi prinsipnya lebih baik mencegah daripada mengobati. Lebih baik kalian pastikan lagi alat makannya bersih yah," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini