SuaraBanten.id - Atap ruang kelas SDN Karangharja 2, Kampung Talaga, Karangharja, Cisoka, Kabupaten Tangerang jebol. Meski jebol kelas tersebut tetap digunakan untuk Pembelakaran Tatap Muka (PTM) lantaran tak ada kelas lagi.
Pantauan suarabanten.id Rabu (1/12/2021) atap ruangan kelas dalam keadaan berlubang. Disekitar area lubang nampak langit-langit berwarna kecoklatan terlihat seperti rawan ambruk.
Salah satu guru SDN Karangharja 2, Ahmad Lomri mengaku sistem pembelajaran ditempatnya terpaksa masih menggunakan ruangan dengan atap jebol lantaran tidak adanya ruang kelas untuk pembelajaran para murid-muridnya.
“Kami terpaksa harus tetap memakai ruangan yang rusak itu karena selain tidak ada ruangan lagi, saat ini siswa sedang melaksanakan ujian,” kata Ahmad kepada wartawan, Rabu (1/12/2021).
Baca Juga:PSSI Umumkan 30 Pemain Piala AFF, Ada Nama Edo Febriansyah
Ahmad mengungkapkan, jika turun hujan proses pembelajaran harus terhenti dan memindahkan para murid demi menjaga keselamatan.
Ia mengaku sudah melaporkan hal itu ke Dinas Pendidikan Kabupaten dan pemerintah kecamatan namun tidak ada respon.
“Pernah kita laporkan dan ajukan untuk perbaikan ke Dinas Pendidikan Kabupaten tetapi sampai sekarang tidak tembusan, bahkan kemarin juga kita sudah laporkan ke pemerintah setempat (Kecamatan) dan sama tidak ada respon juga,” tuturnya
Dirinya berharap kedepannya pemerintah dapat membantu memperbaiki sekolah. Agar pembelajar bisa berjalan dengan nyaman.
“Saya berharap pemerintah dan dinas terkait untuk segera membantu kami dalam proses perbaikan sekolah ini,” tegasnya.
Baca Juga:Waspada Varian Omicron, Kadinkes Tangsel: Penularan 5 Kali Lebih Cepat
Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim