SuaraBanten.id - Kepala SMKN 5 Tangerang, Nurhali kini mendadak menjadi perbincangan publik. Kepala SMKN 5 Kota Tangerang yang namanya masuk dalam pejabat terkaya ke-7 ini belakangan membuat khalayak ramai ingin mencari tahu tentangnya.
Diketahui, LHKPN KPK periode 2019-2020 memasukkan nama Nurhali sebagai pejabat dengan harta kekayaan terbanyak ketujuh di Indonesia. Harta Nurhali bahkan hanya dua tingkat di bawah Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Nurhali dikabarkan mempunyai harta Rp1,6 triliun yang merupakan dua tingkat dibawah Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Salah satu pimpinan sekolah negeri di Kota Tangerang ini juga mempunyai dua mobil mewah yakni Honda Jazz (2011) Rp200 juta dan Pajero Dakar Rp350 juta.
Baca Juga:Punya Harta Rp1,6 Triiun, Ini Sederat Aset Kepsek SMKN 5 Tangerang
Dia juga memiliki harta bergerak lain senilai Rp74 juta, kas senilai Rp4,5 juta, dan harta lain mencapai Rp30 juta. Total harta Nurhali yakni, Rp1.602.018.500.000.
Meski demikan, Nurhali megungkapkan bila dirinya tidak merasa menjadi orang terkaya seperti apa yang dikatakan di media. Baginya kehidupannya hanya sederhana.
"Gak ngerasa kok. Biar aja media. Keadaan saya begini aja. Cuma itu kan catatan di atas kertas. Saya gak tau kalo itu diranking oleh KPK. Kenyataannya begitu," tandasnya.
Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim
Baca Juga:Kepala Sekolah Punya Harta Lebih Rp1,6 Triliun, Ternyata Ini Sumber Kekayaannya