Warga Ungkap Penyebab Banjir Rangkas Bitung, Minta Pemerintah Beri Solusi

Buruknya sistem drainase dan pengelolaan sampah memperparah dampak banjir di wilayah Rangkasbitung.

Hairul Alwan
Selasa, 14 September 2021 | 07:50 WIB
Warga Ungkap Penyebab Banjir Rangkas Bitung, Minta Pemerintah Beri Solusi
ILUSTRASI Banjir. [Ayotasik.com]

SuaraBanten.id - Hujan deras di wilayah Rangkasbitung, Senin (13/9/2021) malam menyebabkan banjir di sejumlah wilayah.

Rangkasbitung banjir di sekitar permukiman Sentral, Dukuh, Pasir Kongsen, Komdik, Pallaton, dan Cibahbul tergenang setinggi 50 sampai 80 sentimeter.

Salah satu warga sekitar Maman (55) ungkap penyebab banjir Rangkasbitung. Kata dia, buruknya sistem drainase dan pengelolaan sampah memperparah dampak banjir di wilayah Rangkasbitung.

Maman berharap pemerintah memperbaiki sistem drainase dan pengelolaan sampah untuk mencegah banjir terulang kembali.

Baca Juga:Diguyur Hujan Deras Rangkasbitung Banjir, Warga Mengungsi ke Pos Ronda

"Kami berharap pemerintah daerah dapat membangun sarana infrastruktur drainase," kata warga daerah Palaton di Kelurahan Muara Ciujung, Rangkasbitung Timur itu.

Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lebak berusaha mengatasi banjir dengan mengoptimalkan pemanfaatan pompa untuk menyedot air di daerah permukiman warga.

"Kami berharap melalui penyedot pompa dapat teratasi genangan banjir, " kata Andi, petugas BPBD Lebak.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini