Dua Mobil Travel Pemudik Ditangkap Polisi, Puluhan Penumpang Terlunta-lunta

Dua mobil travel diamankan Polda Banten akibat langgar prokes

Hairul Alwan
Selasa, 04 Mei 2021 | 08:37 WIB
Dua Mobil Travel Pemudik Ditangkap Polisi, Puluhan Penumpang Terlunta-lunta
Pemudik terlunta-lunta pasca mobil travel ditangkap polisi [Suara.com/Adi Mulyadi]

Damar mengakui, petugas yang melakukan penilangan terhadap kendaraan trevel yang ditumpanginya karena bermuatan lebih dan penumpang tidak menjaga jarak dalam mobil.

"Iya nih, muatannya penuh. Saya mau ke Lampung Timur. Ini tuh kami disini banyakan, ada lah sekitar 20 orang lebih," ujarnya.

Diungkapkan Damar, sebenarnya pemudik yang menggunakan trevel itu banyak tidak dirinya saja bersama rekannya. Namun, Damar juga mengakui bahwa dirinya sedang Apes.

"Lagi apes aja ini, kalau enggak apes mah, enggak akan kaya gini. Yang lain juga banyak yang sama seperti kita, karena mereka tidak apes jadi mereka engga kena," ungkap pria bertato itu.

Baca Juga:Dilaporkan ke KPK, Gubernur Banten: Eks Mensos Korupsi Emang Bawa Presiden

Selain itu, salah seorang perwakilan diantara mereka mencoba untuk membeli tiket masuk ke Pelabuhan Merak, akan tetapi tidak berhasil, lantaran pihak Pelabuhan sudah tidak menjual tiket kepada pemudik.

"Engga ada tuh tiketnya, paling kami nunggu, beli di jalan saja, nanti teman saya yang beli lagi jalan sekarang," katanya.

Disinggung soal, surat negatif Covid-19. Kata Damar, dirinya belum memiliki, namun sebagian diantara mereka sudah memiliki. Dirinya mau tes negatif Covid-19 di dalam Pelabuhan asalkan gratis.

Kontributor : Adi Mulyadi

Baca Juga:Lengkap! Ini 16 Titik Cegat Pemudik se-Banten, Pemudik Mesti Tau

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini