Ratusan Burung Puyuh di Lebak Mati Misterius, Uji Flu Burung Dikerahkan

Hasil pengamatan di lokasi, kematian Puyuh mencapai 150 ekor dalam 2 hari dari total populasi 5.000 ekor puyuh yang dimiliki Bapak Pepi, kata Rahmat.

M Nurhadi
Kamis, 11 Februari 2021 | 15:48 WIB
Ratusan Burung Puyuh di Lebak Mati Misterius, Uji Flu Burung Dikerahkan
Tim surveilans saat memeriksa penyebab 150 burung puyuh di Kecamatan Kalanganyar mati mendadak. (Dok. Disnakeswan)

SuaraBanten.id - Diperkirakan sekira 150 ekor burung puyuh milik peternak di Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak mati mendadak pada Selasa (9/2/2021) kemarin.

“Tim surveilans (pengamatan sistematis) sudah ke lokasi untuk merespon laporan kematian ternak burung puyuh,” kata Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan) Lebak, Rahmat kepada BantenHits (jaringan Suara.com), Kamis (11/2/2021).

“Hasil pengamatan di lokasi, kematian Puyuh mencapai 150 ekor dalam 2 hari dari total populasi 5.000 ekor puyuh yang dimiliki Bapak Pepi,” imbuhnya.

Saat ini, lanjut Rahmat, ratusan bangkai burung puyuh sudah dievakuasi dari lokasi kandang untuk dilakukan pengujian rapid test Avian Influenza atau flu burung.

Baca Juga:Jalan di Cikulur Lebak Ambles, Lalu Lintas Terganggu

“Dan hasilnya positif  Al (Avian Influenza). Dalam kondisi tersebut dilakukan beberapa tindakan teknis untuk mencegah terjadinya penyebaran virus flu burung,” ujarnya.

Guna mencegah penyebaran lebih luas, Rahmat mengaku telah melakukan upaya pencegahan.

“Sudah dilakukan upaya pencegahan penyebaran juga,” tutupnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini