"Rasanya gurih dan nikmat disantap pakai nasi maupun menjadi cemilan di pagi hari sambil meminum kopi," ujarnya.
Ia mengakui, dirinya termotivasi membuat kedai olahan Ikan Bandeng sejak diajak study banding oleh Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Serang pada 2003.
"Awalnya di 2003 hanya membuat makanan Sate Bandeng. Saya pun termotivasi dan kembangkan selama 18 tahun hingga 2021. Alhamdulillah mendapatkan omset pertahun senilai Rp 85 juta," ujar Kang Cepi sambil menunjukan prodak-prodak makanan olahan Ikan Bandeng sambil mengakhiri wawancara.
Dalam memulai usaha kedai olahan Bandeng Kang Cepi dirinya di bantu dengan 6 pegawai. Bagi yang ingin memesan, bisa langsung datang ke Jalan Kiuju, Kaujon Tengah, Kelurahan Serang, Kecamatan Serang, Kota Serang.
Baca Juga:Benarkah Ribuan Jemaah Tanpa Masker Sambut Ustaz Abdul Somad? Ini Faktanya
Bahkan bisa melalui Media Sosial (Medsos) seperti Facebook dengan nama Sate Bandeng Kang Cepi, dan Instgram @Satebandeng69. Atau melalui nomor Whatshapp 081807769940.
Harga kisaran Cendol Bandeng di bandrol Rp 5 Ribu, Burger Bandeng Rp 13 Ribu, Cula Badak Rp 20 ribu perseratus gram, Kerupuk Kulit Bandeng Rp 12 Ribu, dan Stik Milk Fish Bone seharga Rp 10 Ribu.
Kontributor : Feby Sahri Purnama