Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Rabu, 02 April 2025 | 23:23 WIB
Ribuan wisatawan memadati Pantai Sambolo 2 di Kampung Cibaru, Anyer, Kabupaten Serang. [Iyus/bantennews]

SuaraBanten.id - Pada libur lebaran 2025 atau Idul Fitri 1446 H tepatnya, Rabu 2 April 2025, kawasan wisata Pantai Anyer, Kabupaten Serang, Provinsi Banten menjadi destinasi primadona menghabiskan waktu berlibur dengan keluarga.

Menurut informasi arus jalur wisata Pantai Anyer baik dari arah Cilegon menuju Anyer ataupun sebaliknya tepatnya di Kampung Cibaru, Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, Rabu (2/4/2025) terbilang padat.

Di sepanjang jalur wisata Pantai Anyer tampak pdilakukan penjagaan di sejumlah titik yang berpotensi terjadi kemacetan.

Polres Cilegon bahkan terpaksa memberlakukan sistem buka tutup untuk mengurai kemacetan kendaraan yang menuju arah Pantai Anyer.

Baca Juga: Jalur Wisata Pantai Anyer Padat, Polres Cilegon Berlakukan Delay System

Untuk di Pantai Sambolo 2 sendiri, tampak wisatawan dari dalam maupun luar Provinsi Banten berdatangan menikmati keindahan pantai yang berada di Kabupaten Serang itu.

Pantai tersebut juga menawarkan sejumlah wahana, seperti banana boat, perahu nelayan, saung untuk pengunjung, kamar bilas, penyewaan ban dan alat surfing hingga motor ATV. Sedangkan untuk cuaca pada pagi hari mendung, namun pada diang hari cerah.

Salah seorang pengunjung warga Kota Serang, Dadang mengaku kedatangannya ke Pantai Anyar untuk menghabiskan libur Lebaran bersama keluarganya.

"Iya kang, libur ke Anyer sama keluarga, sengaja buat habisin waktu liburan," kata Dadang dikutip dari bantennews (Jaringan SuaraBanten.id)

Sementara, Sadrudin salah satu pengelola parkir di kawasan Pantai Anyer, mengaku, jika arus wisatawan yang berlibur di Pantai Anyer mulai meningkat di bandingkan pada hari pertama pasca Hari Raya Idul Fitri 2025.

Baca Juga: Antisipasi Kepadatan Libur Lebaran, Jalur Wisata Menuju Pantai Anyer Diterapkan One Way

"Banyak (wisatawan). Mulai meningkat dibanding kemarin," ungkapnya.

Ia juga mengaku, jika dibandingkan pada momen libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), jumlah wisatawan meningkat tajam.

"Kalau tahun baru mah kurang (banyak) yang datang. Padetnya cuma sehari. Kalau sekarang mah rata (padat semua)," pungkasnya.

Polisi terapkan Delay System

Pada hari kedua libur lebaran 2025 atau Idul Fitri 1446 H tepatnya Rabu 2 April 2025 lalu linta menuju jalur wisata Pantai Anyer terpantau dipadati pengunjung dari berbagai daerah.

Lantaran terjadi kepadatan di jalur wisata Pantai Anyer, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Polres Cilegon memberlakukan Delay system dan one way di jalur wisata yang kerap dikunjungi saat libur lebaran itu.

Kepala Satuan Lalu Lintas atau Kasatlantas Polres Cilegon, AKP Mulya Sugiharto mengungkapkan kondisi jalur wisata Pantai Anyer terkini pada Rabu, 2 April 2025.

"Lalu lintas menuju Pantai Anyer sangat ramai, namun tetap terkendali. Kami mengimbau masyarakat untuk mengikuti arahan petugas agar perjalanan tetap lancar," kata Mulya dikutip dari BantenNews (Jaringan SuaraBanten.id), Rabu (2/4/2025).

Mulya mengungkapkan, untuk mengatasi kepadatan di jalur wisata Pantai Anyer, pihak kepolisian menerapkan sistem buka-tutup atau delay sistem di beberapa titik. Salah satunya di simpang Jalan Lingkar Selatan atau JLS Cilegon.

"Kami memberlakukan delay sistem di simpang JLS karena arus kendaraan sangat padat. Karena itu, kami mengatur buka-tutup jalur agar lalu lintas tetap terkendali," paparnya.

Untuk mengurangi kepadatan, beberapa jalur alternatif menuju Pantai Anyer telah disiapkan. Pengendara yang melewati simpang tiga Cilegon dapat memilih jalur alternatif melalui simpang tiga arah Mancak yang akan terhubung ke Anyer.

"Selain JLS, masyarakat bisa menggunakan jalur Mancak. Petugas kami sudah ditempatkan di sana untuk mengarahkan kendaraan," jelas Mulya.

Kemudian, jalur Palima-Cinangka kini diberlakukan sistem one way pendek. Hal tersebut dilakukan agar arus kendaraan tetap lancar, baik yang datang maupun kembali dari wisata.

"Kami berharap masyarakat bisa mematuhi aturan yang diterapkan (pihak kepolisian) agar perjalanan lebih nyaman," ujarnya.

Kata Mulya, ada beberapa jalur yang dapat digunakan untuk menuju Anyer, seperti melalui Cilegon, Palima-Cinangka (Palka), Gunung Sari-Mancak, serta jalur dari Labuhan dan Pandeglang.

"Mayoritas masyarakat memilih jalur Cilegon (untuk ke Anyer), sehingga arus di sana menjadi sangat padat," ungkapnya.

Puncak arus wisata libur lebaran

Pihak kepolisian memperkirakan puncak kepadatan terjadi sejak 1 hingga 3 April 2025, terutama selama libur lebaran yang berlangsung cukup panjang.

Meski demikian, Mulya optimistis arus lalu lintas di jalur wisata Pantai Anyer tetap terkendali jika masyarakat mengikuti arahan petugas.

"Kami terus memantau jumlah kendaraan yang masuk ke Pantai Anyer. Hingga kini, jumlahnya cukup tinggi, namun yang menjadi kendala utama adalah lahan parkir yang terbatas, sehingga mengganggu kelancaran lalu lintas," pungkasnya.

Load More