Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Rabu, 02 April 2025 | 15:31 WIB
Kapolres Cilegon, AKBP Kemas Indra Natanegara mengatur lalu lintas menuju jalur wisata Pantai Anyer, Rabu (2/4/2025). [Yandi Sofyan/SuaraBanten.id]

SuaraBanten.id - Jalur wisata Pantai Anyer, Kabupaten Serang dan Carita, Kabupaten Pandeglang diterapkan sistem pengaturan satu arah atau one way alias buka tutup.

Beberapa ruas jalur wisata Pantai Anyer dan carita yang diterapkan one way yakni di Jalan Lingkar Selatan atau JLS Cilegon dan jalan Pondok Cilegon Indah yang merupakan jalur pertemuan menuju objek wisata Pantai Anyer.

Pemberlakuan one way di jalur wisata Pantai Anyer dan Carita tersebut diberlakukan oleh Kepolisian Resor atau Polres Cilegon, Polda Banten.

Ditemui di Jalan Lingkar Selatan atau JLS Cilegon, Kapolres Cilegon, AKBP Kemas Indra Natanegara mengatakan, pemberlakuan sistem one way diterapkan lantaran makin meningkatnya volume kendaraan wisatawan dari luar daerah menuju kawasan wisata Pantai Anyer dan Carita.

Baca Juga: Jadi Jalur Mudik, Robinsar Janji Perbaiki Jalan Lingkar Selatan H-10 Lebaran

"Jadi arus lalu lintas menuju objek wisata Anyer cukup padat, termonitor tadi kita sudah melakukan dua kali penarikan arus, mulai dari pukul 08.00 WIB kita lakukan dua kali penarikan," kata Kemas saat ditemui di persimpangan Jalan Lingkar Selatan atau JLS Cilegon, Rabu (2/4/2025).

Kapolres Cilegon, AKBP Kemas Indra Natanegara memberi keterangan kepada awak media di Jalan Lingkar Selatan atau JLS Cilegon, Rabu (2/4/2025). [Yandi Sofyan/SuaraBanten.id]

Kemas kemudian memaparkan upaya yang dilakukan dirinya dan jajaran Polres Cilegon untuk mengantisipasi kepadatan di jalur wisata menuju Pantai Anyer dan Carita.

"Di JLS (Jalan Lingkar Selatan Cilegon-red) kita masih lakukan buka tutup kendaraan, antrian mencapai 1 kilometer ke belakang. Kemudian di PCI juga kita lakukan buka tutup," imbuhnya.

Tak hanya itu, kata Kemas, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak Polresta Serang Kota untuk melakukan rekayasa arus lalu lintas kendaraan dari arah Tangerang yang akan menuju ke Pantai Anyer.

Kata dia, saat ini kendaraan wisatawan dari arah Tangerang menuju Pantai Anyer akan dialihkan menuju Palima Kota Serang saat melintas di Gerbang Tol Serang Timur.

Baca Juga: Warga Keluhkan Kerusakan JLS Cilegon: Benernya Pas Mau Lebaran, Abis Itu Ancur Lagi

"Ada beberapa yang kita alihkan ke arah Mancak, karena memang Pantai Anyer cukup padat. Dan kita koordinasi dengan Polresta Serang Kota, dan memang arus wisatawan ke arah Anyer dialihkan juga di Gate Tol Serang Timur ke Palima," ungkapnya menjelaskan koordinasi pihak Polres Cilegon dengan Polresta Serang Kota.

Puncak Arus Libur Lebaran

Kemas mengatakan, puncak arus kendaraan wisatawan tujuan Pantai Anyer diprediksi terjadi pada tanggal 3-4 April 2024 berdasarkan data okupansi hotel di seluruh kawasan wisata Pantai Anyer.

"Dari hasil okupansi hotel itu di tanggal 3-4, itu cukup penuh. Jadi diprediksi kita itu dalam dua hari ke depan akan penuh wisatawan ke Anyer," ucap Kemas menjelaskan arus puncak jalur wisata Pantai Anyer.

Karena itu, ia pun menghimbau kepada seluruh masyarakat yang akan berkunjung ke Pantai Anyer untuk mematuhi aturan lalu lintas serta mengikuti arah para petugas kepolisian agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.

"Dan untuk wisatawan agar selalu patuh arahan petugas agar selamat sampai tujuan di objek wisata Anyer," pungkas AKBP Kemas Indra Natanegara.

Pantai Anyer Jadi Destinasi Wisata

Seperti diketahui, Pantai Anyer yang berada di Kabupaten Serang, Provinsi Banten menjadi salah satu destinasi wisata saat momen libur. Pada momen libur lebaran 1446 H atau Lebaran 2025 seperti saat ini, Pantai Anyer juga menjadi destinasi wisata yang banyak dikunjungi wisatawan.

Tak hanya wisatawan dari kota kabupaten di Provinsi Banten, Pantai Anyer juga kerap dikunjungi wisatwan dari luar daerah lainnya. Pengunjung terbanyak umumnya berasal dari Jabodetabek atau Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi.

Kontributor : Yandi Sofyan

Load More