SuaraBanten.id - Menjelang perayaan Hari Raya Idulfitri 2025, kebutuhan akan penyaluran Tunjangan Hari Raya (THR) semakin meningkat. Menjawab kebutuhan tersebut, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BRI) menghadirkan solusi mudah dan aman bagi masyarakat menyalurkan THR melalui super app BRImo.
Fitur-fitur unggulan seperti transfer instan ke berbagai bank, pembagian THR melalui transfer terjadwal, hingga top-up e-wallet, memastikan proses transaksi berjalan lancar tanpa hambatan. Tidak hanya itu, BRI juga menghadirkan opsi pemberian THR dalam bentuk tabungan emas, yang semakin diminati sebagai bentuk investasi jangka panjang.
Bagi penerima THR, pengalaman menerima dana pun kian praktis dan nyaman. Dengan notifikasi real-time di BRImo, THR yang masuk ke rekening dapat langsung diketahui. Dana tersebut bisa langsung dimanfaatkan untuk berbagai keperluan, mulai dari belanja dengan QRIS, top-up e-wallet, hingga transfer ke keluarga atau kerabat. Selain itu, dengan BRImo, THR dalam bentuk tunai bisa langsung disetor ke CRM/ATM Setor Tarik BRI terdekat agar bisa ditabung.
Sementara itu, bagi penerima THR dalam bentuk tabungan emas, investasi akan langsung bertambah tanpa perlu repot. Dengan saldo emas yang langsung masuk, nasabah bisa langsung mengeceknya melalui BRImo, memastikan investasi tetap terpantau dan mudah dikelola. Jika ingin menambah jumlah kepemilikan, emas tersebut dapat dibeli kembali melalui fitur transaksi emas di BRImo.
Corporate Secretary BRI Agustya Hendy Bernadi menyampaikan bahwa BRI terus berinovasi untuk menghadirkan layanan perbankan digital yang dapat memenuhi kebutuhan nasabah, terutama dalam momen penting seperti Lebaran, di mana transaksi keuangan cenderung meningkat pesat.
“Kami memahami bahwa di momen Lebaran, masyarakat membutuhkan akses transaksi yang lebih cepat dan fleksibel, termasuk dalam penyaluran THR. BRImo hadir untuk menjawab kebutuhan tersebut dengan fitur-fitur yang memungkinkan nasabah mengirim THR secara instan, terjadwal, atau bahkan dalam bentuk emas sebagai alternatif investasi,” ujarnya.
Dengan 38,61 juta user, aplikasi ini terus berkembang dengan berbagai fitur inovatif yang mempermudah nasabah dalam mengelola keuangan. Dukungan untuk transaksi lintas batas juga memungkinkan pengguna melakukan berbagai jenis pembayaran dengan lebih praktis dan efisien.
Kemudahan yang ditawarkan BRImo mendorong peningkatan jumlah transaksi secara signifikan sepanjang tahun 2024. Total transaksi yang diproses mencapai 4,34 miliar, tumbuh 40,54% (YoY). Dari sisi nilai, volume transaksi BRImo mencapai Rp5.596 triliun, meningkat 34,57% dibandingkan tahun sebelumnya.
Ke depan, BRI berkomitmen untuk terus mengembangkan BRImo dengan menghadirkan fitur-fitur baru dan meningkatkan keamanan, sehingga dapat memberikan layanan perbankan digital terbaik bagi seluruh masyarakat Indonesia. ***
Baca Juga: Dukung Penuh Mudik Lebaran 2025, BRI Hadirkan Posko Mudik Gratis
Berita Terkait
-
Dukung Penuh Mudik Lebaran 2025, BRI Hadirkan Posko Mudik Gratis
-
Erick Thohir Apresiasi Lonjakan Pemudik: BUMN Siapkan Layanan Mudik Terbaik
-
Tembus Pasar Global, UMKM Binaan BRI Ikuti Pameran Natural Product Expo West 2025
-
BRI Umumkan Dividen Rp51,73 Triliun di RUPST 2025, Buyback Saham di Depan Mata
-
Nikmati Cara Mudah Bayar Tol dengan BRIZZl, Mudik Jadi Tanpa Hambatan
Terpopuler
- Dipantau Alex Pastoor, 3 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Layak Dipanggil ke Senior
- 43 Kode Redeem FF Terbaru 18 Juli: Klaim Hadiah Squid Game, Outfit, dan Diamond
- Erika Carlina Bikin Geger, Akui Hamil 9 Bulan di Luar Nikah: Ini Kesalahan Terbesarku
- 7 Pilihan Tablet dengan SIM Card untuk Kuliah, Spesifikasi Mumpuni Harga Cuma Rp 1 Jutaan
- 8 Mantan Pacar Erika Carlina yang Hamil di Luar Nikah, Siapa Sosok Ayah Sang Anak?
Pilihan
-
Hadiri Kongres PSI, Presiden Prabowo: Gajah Salah Satu Binatang Kesayangan Saya
-
3 Motor Matic Bekas Rp2 Jutaan, Jagoan Paling Bandel untuk Antar Jemput Anak!
-
Temui Jokowi, Presiden Prabowo Cerita Hasil Perjalanan ke Luar Negeri
-
Sega Jagung dan Politik Pangan: Saat Sesuap Nasi Bukan Lagi Raja di Meja Makan
-
Breaking News! Kevin Diks Cedera Lagi
Terkini
-
Antisipasi Premanisme dan Tawuran, Polsek Balaraja Gencarkan Patroli
-
Operasi Patuh Maung 2025: 38 Pengendara Terjaring, Bermain HP Jadi Pelanggaran Terbanyak
-
Pabrik Peleburan Baja di Tangerang Banten Disegel KLHK
-
Rumah Warga Gunung Sari Serang Ambruk, Diduga Akibat Angin Kencang
-
Angin Kencang Terjang Aceh Besar, 17 Bangunan Rusak, Warga Diimbau Waspada