SuaraBanten.id - Masih dalam semarak memperingati HUT ke-79 RI, BRI melalui aktivitas Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) BRI Peduli memberikan apresiasi kepada 76 Paskibraka Tingkat Pusat dan 59 Tenaga Pendukung Paskibraka Tingkat Pusat yang telah menyelesaikan tugasnya pada Upacara Bendera 17 Agustus 2024 di Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN).
Pemberian apresiasi dilakukan pada Senin (19/8/2024) di BRILian Center Jakarta dengan mengambil tema “Semangat Bangsa dari Paskibraka”.
Pada kegiatan pemberian apresiasi, Senior Executive Vice President (SEVP) Human Capital Strategy BRI Steven Augustino Yudhiyantho, mengungkapkan bahwa BRI terus berusaha untuk menyelaraskan kinerja ekonomi, sosial dan lingkungan hidup, serta memberikan pembiayaan yang berwawasan lingkungan, sosial dan tata kelola.
Apresiasi diberikan berupa dana bantuan Pendidikan (Beasiswa) bagi setiap anggota Paskibraka Tingkat Pusat dan dana apresiasi kepada Tenaga Pendukung Paskibraka Tingkat Pusat. Pemberian beasiswa ini merupakan bentuk apresiasi BRI atas kerja keras dan dedikasi setiap anggota Paskibraka Tingkat Pusat dan 2024 dan Tenaga Pendukung Paskibraka yang telah menjalankan tugasnya dengan baik dalam Upacara HUT Kemerdekaan RI 17 Agustus 2024.
Baca Juga: Kerja Sama dengan KBI, BRI Hadirkan Layanan untuk Mudahkan Transaksi Bursa Berjangka
Tema “Nusantara Baru Indonesia Maju” menggambarkan semangat dan harapan bangsa Indonesia untuk terus melangkah maju menuju masa depan yang lebih cerah. Upacara Detik-Detik Proklamasi hingga penurunan Sang Merah Putih yang tahun ini diselenggarakan di Ibu Kota Nusantara (IKN) adalah kebanggaan rakyat Indoenesia menyaksikan anggota Paskibraka dalam menjalankan tugasnya.
“Ini merupakan bentuk apresiasi dari BRI untuk adik-adik yang sudah bekerja keras dengan maksimal untuk Upacara HUT Kemerdekaan RI di IKN. Kami mengetahui bahwa seleksi untuk menjadi anggota Paskibraka Tingkat Pusat ini sangatlah tidak mudah, seleksi yang ketat dari berbagai macam tes harus dilalui oleh adik-adik, seleksi dilakukan dari sekolah, tingkat kabupaten/kota, dan tingkat Provinsi," ungkap Steven.
BRI juga memberikan apresiasi kepada 59 Tenaga Pendukung yang telah mendampingi 76 anggota paskibraka yang bertugas. Dalam pelaksanaanya, para tenaga pendukung telah memberikan konrtibusinya dalam membantu memberikan pendampingan bagi anggota Paskibraka sehingga dapat menyelesaikan tugasnya dengan baik.
Perjuangan dan kegigihan dalam mengembangkan tugas menjadi anggota Paskibraka dirasakan langsung oleh salah satu anggota Paskibraka Tingkat Pusat 2024 yang menerima Beasiswa Paskibraka dari BRI yaitu Livenia Evelyn Kurniawan (16). Sebagai anggota Paskibraka Tingkat Pusat 2024, Livenia bangga ditunjuk sebagai pembawa baki Bendera Pusaka Merah Putih.
Perempuan kelahiran Samarinda, 22 Juli 2008 ini merupakan perwakilan dari Provinsi Kalimantan Timur. Saat ini, ia menempuh pendidikan di SMA Katolik Santo Fransiskus Assisi Samarinda dan mengikuti seleksi Paskibraka Tingkat Provinsi Kalimantan Timur.
Baca Juga: Bukti Pengakuan Dunia, BRI Raih 2 Penghargaan Internasional dari The Asset Triple A
Steven menambahkan, komitmen BRI untuk terus mengedepankan pelayanan kepada masyarakat tidak hanya ditunjukkan melalui aktivitas bisnis perbankan semata, namun juga tanggung jawab sosial BRI terhadap pengembangan sosial dan kemasyarakatan yang diwujudkan dalam bentuk program BRI Peduli.
Ia berharap, anggota Paskibraka tetap menjaga semangat Paskibraka di semua lini kehidupan dan tugas-tugas selama belajar, selalu fokus pada tugas sebagai pelajar, dapat beradaptasi di berbagai macam lingkungan, dan pada akhirnya dapat menajdi kisah inspiratif bagi kaum muda.
“Apresiasi ini telah dilakukan oleh BRI selama 14 Tahun berturut-turut. Tentunya kami berharap dapat terus memberikan motivasi, karena kami tahu bahwa setelah penugasan ini adik adik Paskibraka harus mengemban tugas utama yaitu untuk belajar dan meraih cita-cita yang diinginkan," tegasnya.
Berita Terkait
-
Masuk dalam Fortune Indonesia 100 dan Fortune Southeast Asia 500, BRI Jadi Salah Satu Perusahaan Terbesar Asia
-
BRImo Diminati Nasabah, Dalam 6 Bulan Volume Transaksi Tembus Rp2.574,9 Triliun
-
Ketua PSSI: Musim BRI Liga 1 2024/2025 Diharapkan Makin Mengangkat Sepakbola Indonesia
-
Mantap! BRI Masuk Jajaran Perusahaan Pembayar Pajak Terbesar di Indonesia
-
Penghimpunan Simpanan BRI Tumbuh 11,61% di Triwulan II 2024 Berkat Dana Murah
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
-
Baru Jabat 4 Bulan, Erick Thohir Copot Dirut Bulog Novi Helmy Prasetya dan Disuruh Balik ke TNI
-
Resmi! Ramadhan Sananta Gabung ke Klub Brunei Darussalam DPMM FC, Main di Liga Malaysia
-
CORE Indonesia: Ada Ancaman Inflasi dan Anjloknya Daya Beli Orang RI
Terkini
-
Ekspor Banten di Smester 1 Capai 3,6 Dolar Amerika
-
17 SPBU di Lebak Banten Tak Terdaftar Sebagai 'Wajib Pajak'
-
Kasus Kekerasan Seksual Marak, Wali Kota Tangsel Minta RT Hingga Camat Turun Tangan
-
Ditinggal Kerja ke Arab Saudi, Gadis 9 Tahun di Serang Dicabuli Pacar Sang Ibu
-
Jurus Jitu Petani Serang: Terapkan Demplot, Panen Padi Auto Melimpah