SuaraBanten.id - Sejumlah pedagang hewan kurban yang berada di Kabupaten Lebak, Banten mulai kebanjiran pesanan menjalang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah. Salah satunya yakni pedagang hewan kurban yang berada di Kecamatan Cileles, Kabupaten Lebak, Banten.
Salah seorang pedagang hewan kurban di Kabupaten Lebak, Enggar Prasetya mengaku kebanjiran order hewan kurban menjelang Idul Adha 1445 Hijriyah.
"Mengalami peningkatan penjualan hewan kurban saat ini. Selain dari wilayah Lebak, pemesanan juga banyak dari daerah Jabodetabek," kata Enggar dikutip dari Bantennews (Jaringan SuaraBanten.id), Senin (27/5/2024).
Kata Enggar, harga hewan kurban jenis kambing bervariasi, mulai dari harga Rp1.850.000 hingga Rp2.000.000 perekornya tergantung kondisi kambing.
"Untuk harga sendiri kita mulai untuk domba lokal bisa per kilo dan juga hitung per ekor," ujarnya.
Menurutnya, mendekati hari raya Idul Adha 1445 Hijriyah ada peningkatan omset dalam penjualan kambing.
"Alhamdulillah ada kenaikan omset untuk menjelang idul adha kali ini, kurang lebih ya 50 persen," imbuhnya.
Sementara itu, salah seorang pembeli hewan kurban Hendra mengungkapkan, jika dirinya membeli hewan kurban untuk dijual kembali, karena banyaknya pesanan untuk Idul Adha dan kualitas domba yang dijual disini bagus terawat.
"Untuk dijual kembali. Tiap minggu saya pesan banyak, buat dijual kembali buat idul Adha. Dari pada saya ke Garut, disini harganya gak jauh berbeda, makannya sudah dua tahun ini saya langganan kesini," ungkasnya.
Baca Juga: Tempat Hiburan Malam Kembali Beroperasi Usai Disegel, Pj Wali Kota Serang Tegas Lakukan Ini
Berita Terkait
-
Stasiun Jatake Resmi Beroperasi, Siap Layani 20 Ribu Penumpang KRL per Hari
-
Mudik Gratis 2026 Banten Dibuka saat Ramadan: Ini Jadwal, Syarat, dan Rutenya
-
Misteri Asap di Nanggung: Video Evakuasi Viral Disebut Hoaks, Tapi Isu Korban Jiwa Terus Menguat
-
Banjir Ancam Produksi Padi Lebak, Puluhan Hektare Sawah Terancam Gagal Panen Total
-
Bak Film Laga, Detik-detik Calo Akpol Rp1 Miliar Tabrak Mobil Polisi Saat Ditangkap
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Malam Jumat Ajak Keluarga Lakukan 3 Amalan Ringan Ini, Banjir Pahala dan Bikin Rumah Adem
-
Terbongkar di Sidang! Modus Pinjam Bendera dan Lahan Ilegal di Balik Korupsi Sampah Tangsel Rp21,6 M
-
4 Spot Wisata Hits di Kabupaten dan Kota Serang Banten yang Wajib Masuk 'Wishlist' Weekend Kamu
-
Waspada Virus Nipah! Bandara Soetta Perketat Pengawasan Penumpang Internasional Malam Ini
-
Biar Gak Telat Masuk Kantor, Ini Jadwal Keberangkatan Pertama dan Terakhir KRL Rangkasbitung