SuaraBanten.id - Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Kabupaten Lebak, Banten yang bakal diberlangsung 27 November 2024 mendatang, sejumlah nama digadang-gadang sebagai Calon Bupati Lebak.
Dari sekian banyak nama yang bermunculan, salah satunya yakni Neng Siti Julaeha yang merupakan Caleg DPR RI dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Neng Siti Julaeha pun menyatakan rasa syukurnya atas dukungan dan kepercayaan terhadap dirinya terhadap munculnya harapan masyarakat Lebak terhadap dirinya.
"Kepercayaan masyarakat ini merupakan dukungan yang sangat berarti bagi saya. Saya berharap nantinya pemimpin Lebak dapat membawa gagasan segar untuk kemajuan Kabupaten Lebak," kata Neng Siti Julaeha dikutip dari Bantennews (Jaringan SuaraBanten.id), Rabu (17/4/2024).
Kata dia, saat ini fokusnya masih tertuju pada hasil keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait dengan sengketa hasil Pemilu 2024. Berdasarkan hasil MK itu akan menentukan apakah dirinya bakal melanjutkan jabatan sebagai anggota DPR RI atau berlaga di Pilkada.
"Saat ini kami masih menunggu keputusan MK mengenai hasil Pemilu 2024," ucapnya.
Perlu diketahui, jika Pilkada Lebak dijadwalkan akan berlangsung pada 27 November 2024, dengan sejumlah kandidat calon Bupati Lebak yang turut meramaikan pesta demokrasi.
Di antaranya adalah M. Hasbi Jayabaya dari PDIP, Iip Makmur dari PKS, Ade Sumardi dari PDIP, Nabil Jayabaya dari PDIP, Oong Syahroni dari Partai Gerindra, Suparman dari Partai Golkar, Efu Saepullah dari PKB, dan Junaedi Ibnu Jarta dari PDIP.
Berita Terkait
-
Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta Kembali Beroperasi dengan Wajah Baru
-
Pembangunan Jembatan Asthara Skyfront City Dimulai, Hubungkan Dua Wilayah Tangerang
-
Skandal Terlupakan? Sepatu Kets asal Banten Terpapar Radioaktif Jauh Sebelum Kasus Udang Mencuat
-
Tapak Suci SMK Skill Village Islamic School Sabet Prestasi di Banten Pencak Silat Competition 2025
-
Konflik Lahan di Lebak Memanas, DPR Panggil Perusahaan dan KLHK
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Cerita Julian: 1 Tahun Lagi Bebas, Sudah Siap Buka Lapangan Kerja Lewat Keahlian Baru dari Penjara
-
Fakta Mengejutkan! Lebih dari 400 Kasus HIV/AIDS Serang, Mayoritas Disumbang Kaum Gay?
-
MoU 5 Asosiasi Syariah, Didorong Jadi Pusat Kolaborasi Nasional
-
BRI Tegaskan Kapasitas Pembiayaan Besar dengan Fasilitasi Rp5,2 Triliun bagi SSMS dan Industri Sawit
-
Menko AHY Resmikan Kapal Ro-Ro di KBS, Layani Penyebrangan Cilegon-Lampung