Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Sabtu, 20 Januari 2024 | 14:30 WIB
Ilustrasi polusi udara. (Elements Envato)

SuaraBanten.id - Baru-baru ini warga di wilayah Cilegon, Banten mengeluhkan dengan adanya bau menyengat yang diduga berasal dari salah satu pabrik kimia di Kota Cilegon.

Hal itu nampaknya langsung ditanggapi oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cilegon.

Kepala DLH Kota Cilegon, Sabri Mahyudin mengatakan, bahwa bau kimia yang berhembus ke pemukiman dan terhirup oleh warga di sejumlah wilayah berasal dari salah satu pabrik kimia di wilayah Cilegon.

“Informasi terakhir yang didapat dari masyarakat bahwa pabrik kimia itu sedang melakukan flaring," katanya, dikutip dari Bantennews -jaringan Suara.com, Sabtu (20/1/2024).

Baca Juga: Diguyur Hujan Deras Rumah Warga Pulomerak Tertimpa Longsor, Satu Orang Dilarikan ke RSKM

Informasi yang didapat, sejak subuh tadi masyarakat mengeluhkan bau menyengat yang berasal dari salah satu pabrik kimia.

Hal itu mengakibatkan masyarakat di sekitar merasakan pusing kepala dan sesak napas.

Bahkan, aktivitas masyarakat menjadi terganggu hingga proses belajar mengajar yang tengah dilakukan di sekolah sekolah terpaksa dihentikan.

Sementara, untuk siswa-siswi langsung dipulangkan demi keamanan kesehatan. 

Baca Juga: DPUPR Cilegon Anggarkan Rp85 Miliar untuk Proyek Jalan Tahun ini

Load More