SuaraBanten.id - Calon Presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Baswedan bakal berkunjung ke Kota Serang, Banten. Anies dijadwalkan akan menemui para pendukung, relawan hingga berdialog dengan organisasi mahasiswa pada hari ini, Kamis (21/12/2023).
Capres pasangan Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (AMIN) itu rencananya bakal menggelar kampanye tertutup bersama relawan, pedukung. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga akan berdialog dengan para mahasiswa.
Sederet agenda Anies Baswedan tersebut akan dilakukan di Gedung Gelanggang Remaja (GGR) Ciceri, Kota Serang, Provinsi Banten.
Ketua DPD NasDem Kota Serang, Roni Alfanto mengatakan, para partai koalisi baik NasDem, PKB, PKS dan Partai Ummat siap menyambut kedatangan Anies di Kota Serang.
Baca Juga: Mahfud MD Janjikan Honor Tetap Ustaz dan Marbot Masjid di Hadapan Pimpinan Ponpes di Banten
"Alhamdulillah kita partai koalisi ya Nasdem, PKS, PKB, alhamdulillah ada Partai Ummat beserta relawan Anies Kota Serang akan menyambut kedatangan Anies di GGR," kata Roni saat ditemui usai koordinasi di Cipocok Jaya beberapa waktu lalu.
Kata Roni, kedatangan capres yang didampingi Cak Imin pada Pilpres 2024 di Serang Banten bakal menjalani dua agenda sekaligus.
"Selain ada kampanye tertutup di GGR dan menyapa relawan ada juga agenda-agenda lain itu acara ketemu dengan mahasiswa organisasi mahasiswa, itu berupa dialog," ungkapnya.
Untuk memeriahkan kedatangan Mantan Gubernur DKI Jakarta itu, pihaknya akan mengerahkan ribuan massa.
"Estimasi massa 5 sampai 10 ribu, tapi enggak mungkin juga karena kapasitas GGR cuma 4 ribu," ujarnya.
Baca Juga: Ratusan Pimpinan Ponpes dan Santri Milenial di Lebak Dukung Prabowo-Gibran
Saat dikonfirmasi soal target khusus soal pemenangan pasangan Capres-Cawapres Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar di Banten, Roni mengaku bakal memaksimalkan kerja tim pemenangan hingga mewujudkan pasangan AMIN menjadi nomor satu di Banten.
"Sesuai nomor urut, kita harus jadi pemenang," ujarnya.
Berita Terkait
-
Makna Gaun Pernikahan Mutiara Baswedan Rancangan Didit Hediprasetyo, Prabowo Spill Tak Dibayar
-
Kompolnas Komentari Mobil Dinas Polisi Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Disegel: Dalam Penyidikan..
-
Film Jumbo Dipuji Anies Baswedan, Benih Lahirnya Studio Ghibli Tanah Air
-
Polda Banten Akui Mobil Dinas Polisi yang Isi Bensin di SPBU Ciceri Milik SPN
-
Intip Baju Pernikahan Anak Anies Baswedan, Dirancang Khusus oleh Didit Hediprasetyo Anak Prabowo
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
Terkini
-
Hari Pertama Pembebasan Tunggakan Pajak dan Denda di Samsat Cikande, Petugas Kurang Persiapan
-
Samsat Kota Serang Diserbu Warga, Antre Sejak Subuh Demi Bebas Tunggakan Pajak dan Denda
-
Curhat Warga Serang Pemilik Corolla DX 1980 Bayar Pajak Rp982 Ribu, Padahal Nunggak 9 Tahun
-
Dari Korea, Amerika, ke Nigeria: Kisah Sukses Parfum dari Sidoarjo Didukung BRI UMKM EXPO(RT) 2025
-
Tolong Bupati Lebak! Ada Warga Tinggal di Gubuk Reot yang Nyaris Roboh