SuaraBanten.id - Wali Kota Cilegon Helldy Agustian beberapa hari lalu baru saja didaulat sebagai Ketua Tim Kemenangan Daerah (TKD) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran) Kota Cilegon, Banten.
Helldy Agustian selaku ketua DPC Gerindra Kota Cilegon itu ditunjuk menjadi Ketua TKD Prabowo-Gibran Cilegon mewakili sembilan partai politik Koalisi Indonesia Maju di Kota Cilegon.
Helldy Agustian pada Kamis (23/11/2023) lalu bahkan berorasi di hadapan sembilan partai pendukung Prabowo-Gibran di Kota Cilegon. Ia yakin bisa memenangkan pasangan Capres-Cawapres yang didukungnya di Kota Cilegon.
Di balik Helldy yang menjadi Ketua TKD Prabowo-Gibran Kota Cilegon, banyak kalangan mempertanyakan hal tersebut lantaran orang nomor satu di Kota Cilegon itu masih aktif sebagai Wali Kota Cilegon.
Hal tersebut terungkap dalam unggahan akun Instagram resmi Helldy, @helldy_agustian sekira tiga hari lalu.
"Silaturahmi Koalisi Indonesia Maju Kota Cilegon," tulis Ketua DPC Gerindra Kota Cilegon itu.
"Statusnya lagi cuti gak pak melakukan kampanye koalisi ini..?," tulis @ahmadsilmarillion.
"WALIKOTA OFFSET NEH...FOKUS KERJA AJA BRO..GA USAH IKUT2AN DUKUNG MENDUKUNG2," kata @zen.hdd ikut mengomentari unggahan mantan Branch Manager Toyota Cilegon itu.
"Kok perangkat pemerintah, abdi rakyat kayak gini, kampanye, bukannya hrs netral? Cuti aja dl kalo gitu bos," timpal @fadhila_alhabsyi6201.
Baca Juga: Petani Hingga Sopir Angkot Siap Menangkan Ganjar-Mahfud Pada Pilpres 2024 di Banten
"Maaf tanya.. pak heldi udh cuti atau habis masa jabatan belum yaa??," ujar @septyono.id.
Berita Terkait
-
BGN Optimistis Target 82,9 Juta Penerima MBG Tercapai 2026, Guru dan Santri Masuk Tambahan
-
Prabowo Komentari Podcast di Sosial Media: Banyak Pakar Bicara Asal
-
Prabowo Tolak Lihat Daftar Perusahaan Pelanggar: 'Takut Ada Teman Saya di Situ'
-
Kampanye Sekian Tahun, Prabowo Konsisten Fokus pada Swasembada Pangan
-
Kelanjutan Proyek PLTN Tinggal Tunggu Perpres dari Prabowo
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Bakar Sampah Sembarangan di Tangsel Bisa Masuk Penjara? Ini Penjelasannya
-
GMNI Tangerang Tolak Keras Wacana Pilkada Dipilih DPRD: Rakyat Bukan Penonton
-
Jadwal KRL Rangkasbitung-Tanah Abang Kamis 8 Januari 2026
-
Jerat Kripto dan Utang Kalangan Pekerja di Balik Kasus Sadis Pembunuhan Anak Politisi PKS
-
Punya Nasab Kuat dan Peduli Umat, KH Asep Saefudin Chalim Didorong Jadi Rais 'Aam PBNU