SuaraBanten.id - Harga bumbu dapur di Pasar Induk Rau, Kota Serang, Banten mengalami kenaikan cukup signifikan. Salah satu yang kenaikannya paling tinggi yakni cabai rawit merah yakni mencapai Rp100 ribu per kilogram.
Harga cabai rawit merah di Pasar Rau, Kota Serang, Banten itu terpantau sudah naik sejak tiga pekan terakhir.
Salah satu pedagang sayuran di Pasar Induk Rau, Sanusi mengatakan, kenaikan harga cabai rawit merah disebabkan oleh berkurangnya ketersediaan pasokan cabai.
“Cabai semua naik, dari pedagangnya juga pada ngeluh sama. Sama cabai merah keriting dan cabai merah besar naik di kisaran harga Rp60-70 ribu per kilogram,” kata Sanusi dikutip dari Bantennews.co.id (Jaringan SuaraBanten.id), Senin (13/11/2023).
Tak hanya cabai rawit merah, kenaikan harga juga terjadi pada cabai rawit hijau, yang kini dijual dengan harga Rp60 ribu per kilogram.
Baca Juga: Pasar Kawasan Penunjang Wisata di Terminal Banten Terbengkalai
Sementara untuk harga cabai merah keriting dan cabai merah besar naik di kisaran harga Rp60-70 ribu per kilogram.
Sedangkan harga komoditas lainnya seperti bawang merah dan bawang putih cenderung stabil. Harga bawang merah berada di kisaran Rp26-30 ribu per kilogram dan harga bawang putih Rp30-35 ribu per kilogram.
Untuk harga beras di Pasar Induk Rau terpantau berada di harga Rp12.500 per kilogram dengan kualitas beras yang standar.
Harga beras di Pasar Rau sudah lebih dari satu bulan naik dari sebelumnya hanya Rp10-11 ribu per kilogram.
Kenaikan sejumlah harga kebutuhan pokok di Kota Serang, Banten itu tentu saja berujung pada keluhan dari masyarakat.
Baca Juga: Banyak Parpol di Kota Serang Tak Capai Kuota Keterwakilan Perempuan di Pileg 2024
Salah seorang pelanggan pedagang sayur di pasar lingkungan di Kelurahan Banjar Sari, Cipocok Jaya mengaku beberapa pelanggannya mengeluhkan kenaikan harga cabai rawit merah.
“Protes pasti saat awal-awal kenaikan harga cuma setelah beberapa hari dan di seluruh pedagang semua sama naik jadi ya sudah menerima saja karena memang lagi waktunya naik,” ujar mualiyah, pedagang sayur di Banjar Sari, Cipocok Jaya.
Berita Terkait
-
Danpuspom TNI Pastikan Bakal Ada Tersangka Kasus Penyerangan di Deli Serdang
-
Mengecam! Jazuli PKS Siap Cecar Panglima TNI soal Aksi Brutal Prajurit Serbu Kampung Warga di Deli Serdang
-
Kisah Pilu Keluarga Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Tol Cipularang, Tinggal di Rumah Tak Layak, Anak Putus Sekolah
-
Firasat Istri Sopir Truk Sebelum Kecelakaan Tol Cipularang: Jantung Deg-degan, Anak Nangis Terus
-
Keluarga Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Tol Cipularang Mohon Keringanan Hukuman: Anak-Anaknya Masih Kecil
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025