SuaraBanten.id - Sebuah angkot jurusan Pandeglang - Serang mengalami kecelakaan di jalan Tol Tangerang-Merak kilometer 59 tepatnya di Desa Sentul, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, Banten, Senin (9/10/2023).
Akibat kecelakaan tersebut, 15 orang penumpang yang merupakan karyawan mengalami luka-luka dan harus dilarikan ke rumah sakit. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Kasi Humas Polres Serang, Iptu Dedi Jumhaedi membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, kecelakaan bermula saat angkot dengan nomor polisi (Nompol) A 19911 BQ melaju dari arah Serang menuju Tangerang.
Kata Dedi, saat di lokasi kejadian salah satu ban bagian belakang angkot tersebut pecah sehingga supir kehilangan kendali dan mobil terguling ke bahu jalan.
Baca Juga: 3 ASN Pemprov Banten yang Terjerat Kasus Korupsi Dipecat, Salah Satunya eks Kadindikbud
"Ban belakang mobil sebelah kiri pecah hingga hilang kendali dan terguling," kata Dedi melalui pesan Whatsapp, Senin (9/10/2023).
Disampaikan Dedi, kondisi mobil mengalami kerusakan dan bagian kaca belakang mobil angkot pun pecah. Sedangkan para penumpang yang didominasi karyawa pabrik langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
"Pengemudi dan penumpang mengalami luka-luka, dirujuk ke Rumah Sakit Hermina Ciruas, dan kendaraan mengalami kerusakan," ujar Dedi.
Dikatakan Dedi, saat ini kecelakaan tunggal angkot tersebut sudah ditangani Satlantas Polres Serang untuk mengetahui pasti penyebab kecelakaan tersebut.
"Untuk perkara kecelakaan dalam penanganan Satlantas Polres Serang untuk tindak lanjut penyelidikan," kata Dedi.
Baca Juga: HUT ke-23 Banten, Pj Gubernur Banten Al Muktabar Minta Semua Pihak Berpartisipasi dalam Pembangunan
Berikut data penumpang angkot Pandeglang yang terguling di Tol Tangerang-Merak pada Senin (9/10/2023) :
1. Mamas Susilawati
2. Nursih
3. Ila Sari
4. Ema Mulyawati
5. Laela Kurniawati Sari
6. Fitriyani
7. Ana Siti Nurdiana
8. Juhaedi
9. Dice Rahmawati
10. Ratu Yunaena
11. Nurhayati Nufus
12. Mirnawati
13. Nani
14. Bunga Sultia
15. Vivi Okiviara
Kontributor: Yandi Sofyan
Berita Terkait
-
Seribu Lebih Surat Suara Pilbup Bogor Nyasar di Gudang Kabupaten Serang, Begini Kata KPU
-
Mesin Pesawat Trigana Air Mendadak Keluar Api di Sentani, Penumpang Panik Ada yang Loncat Keluar
-
Tips dari Pakar: Hadapi Pengemudi Ugal-ugalan, Jangan Dikejar! Lakukan Ini...
-
Jangan Jadi Korban Berikutnya! Tips Aman Berhenti di Bahu Jalan Tol
-
Oknum Polisi Ditpolairud yang Aniaya Warga Hingga Tewas Ditahan di Polda Banten
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
Terkini
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024
-
Oknum Polisi Ditpolairud Polda Banten Diduga Aniaya Wanita Hingga Tewas Karena Mabuk