SuaraBanten.id - Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa dikabarkan menghembuskan nafas terakhir di rumah sakit Siloam, Jakarta pada Rabu (27/9/2023).
Kabar Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa meninggal dunia dikonfirmasi oleh kepala Diskominfo Kabupaten Serang, Haerofiatna. Kata dia, almarhum Pandji Tirtayasa meninggal dunia saat menjalani perawatan akibat sakit yang dideritanya.
"Iya betul, tadi sekitar jam 16.50 WIB. Jenazah masih di Rumah Sakit Siloam," kata Haerofiatna, Rabu (27/9) petang.
Haerofiatna tidak memberikan keterangan prihal sakit apa yang diderita oleh Wakil Bupati Serang 2 periode tersebut. Ia hanya menyampaikan, saat ini pihak keluarga masih melakukan proses untuk membawa jenazah Wakil Bupati Serang itu ke rumah dinas Wakil Bupati Serang.
"Inshaallah akan dibawa ke rumah duka, di rumah dinas wakil bupati malam ini," ujarnya.
Karenanya, ia pun memohon kepada seluruh masyarakat untuk mendoakan almarhum Pandji Tirtayasa agar diampuni segala dosanya selama hidup serta mendoakan keluarga yang ditinggalkan agar diberikan ketabahan dan kesabaran.
"Kepada masyarakat didoakan amal ibadahnya diterima, diampuni segala salah dan khilafnya serta ditempatkan di sisi Allah SWT. Juga untuk keluarganya semoga diberi ketabahan dan tawakal dalam menjalaninya. Amin," tukas Haerofiatna.
Diketahui, Pandji Tirtayasa merupakan putra asli Kabupaten Serang yang lahir pada 12 Januari 1954. Ia menjabat sebagai Wakil Bupati Serang periode 2016–2021 dan 2021–2024 bersama dengan Ratu Tatu Chasanah yang menjadi Bupati Serang.
Pandji menjabat untuk periode kedua bersama Ratu Tatu Chasanh setelah dilantik Gubernur Banten, Wahidin Halim di Pendopo Gubernur Banten, Kota Serang pada 26 Februari 2021 lalu.
Baca Juga: Penjual Cilok di Lebak Banten Tewas Gantung Diri, Diduga Akibat Depresi
Kontributor: Yandi Sofyan
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Cerita Julian: 1 Tahun Lagi Bebas, Sudah Siap Buka Lapangan Kerja Lewat Keahlian Baru dari Penjara
-
Fakta Mengejutkan! Lebih dari 400 Kasus HIV/AIDS Serang, Mayoritas Disumbang Kaum Gay?
-
MoU 5 Asosiasi Syariah, Didorong Jadi Pusat Kolaborasi Nasional
-
BRI Tegaskan Kapasitas Pembiayaan Besar dengan Fasilitasi Rp5,2 Triliun bagi SSMS dan Industri Sawit
-
Menko AHY Resmikan Kapal Ro-Ro di KBS, Layani Penyebrangan Cilegon-Lampung