SuaraBanten.id - Video yang memperlihatkan aksi bajing loncat yang tengah beraksi menjarah sebuah truk yang melintas di Jalan Raya Cilegon-Anyer tepatnya di Ciwandan, Kota Cilegon Banten viral di media sosial.
Dalam video viral yang diunggah akun Instagram @kabarnegeri, tampak para pelaku yang berjumlah 4 orang saling berboncengan menggunakan 2 sepeda motor matic tengah membuntuti sebuah truk bermuatan barang.
Video tersebut juga memperlihatkan momen salah satu pelaku berkaos kuning yang dibonceng berdiri lalu masuk ke dalam bak truk barang yang tengah berjalan di Jalan Raya Cilegon-Ayer.
Setelah, pelaku bajing loncat lain berkaos hitam yang berboncengan menggunakan motor satunya juga masuk ke dalam bak truk tersebut persis seperti apa yang dilakukan oleh pelaku berkaos kunings sebelumnya.
Baca Juga: Puluhan Warga Cipocok Geruduk RSUD Kota Serang, Kecewa Pasien Kritis Tak Ditangani
Belum diketahui kapan kejadian itu terjadi, namun aksi para pelaku terbilang nekat lantaran dilakukan di siang hari dan saat kondisi jalanan tengah ramai kendaraan.
Sebuah bus yang berada tepat di belakang para pelaku bahkan mencoba membunyikan klakson untuk memberi kode kepada supir truk saat menyaksikan secara langsung aksi para pelaku masuk ke dalam bak belakang truk barang tersebut.
"Oh enya nya bajing luncat nya nu arasup duaan (oh iya ya bajing lompat itu yang masuk dua orang)," terdengar suara pria di dalam bus yang diduga orang yang merekam aksi bajing lompat tersebut.
Sementara keterangan dalam video viral itu pun menyebutkan bahwa para bajing loncat tengah beraksi di keramaian dan sang supir bus mencoba memberi isyarat kepada supir truk dan warga sekitar dengan membunyikan klakson telolet bahwa ada aksi pencurian yang dilakukan para bajing lompat.
"Kalau di depan bus ada beberapa kelompok untuk melakukan kejahatan dengan cara manjat ke sebuah truk barang. Dan herannya lagi kawanan bajing loncat sengaja menutup plat nomor motor yang digunakan," tulis akun pengunggah video viral tersebut.
Baca Juga: Respons Imigrasi Bandara Soekarno-Hatta soal Oknum Petugasnya Bentak Gus Iqdam
Hingga saat ini, belum diketahui pasti apa saja yang diambil oleh para pelaku bajing lompat dari dalam truk barang tersebut, termasuk nasib para pelaku apakah sudah ditangkap atau belum.
Berita Terkait
-
Anggota DPRD Banten Diciduk Polisi Kasus Penipuan! Cek Kosong Rp350 Juta Jadi Biang Kerok
-
Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Nyalon Ketua, Dede Rohana Putra Usung Kepemimpinan Terbuka dan Kolaboratif
-
10 Keder Terbaik Berebut Kursi Ketua DPD PAN Cilegon, Ada Dede Rohana Hingga Masduki
-
Praperadilan 9 Warga Padarincang Terdakwa Demo Berujung Pembakaran Kandang Ayam Gugur
-
Butuh Dana Ratusan Miliar, Robinsar Bakal Minta Bantuan Pemprov Banten dan Pusat untuk Bangun JLS
-
Klaim Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Rp500 Ribu Hingga JutaanBagi yang Tercepat!