SuaraBanten.id - Pendakwah Gus Iqdam mengaku sempat mendapat perlakuan tak menyenangkan dari petugas Imigrasi Bandara Soekarno-Hatta saat hendak ceramah ke Taiwan. Pihak imigrasi pun buka suara.
Kejadian ini diungkap oleh Iqdam saat mengisi kajian rutin malam Selasa di Majelis Sabilu Taubah, Desa Karanggayam, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar, Jawa Timur.
Gus Iqdam bercerita dirinya dan rombongan bertolak ke Taiwan untuk memenuhi undangan berceramah baru-baru ini. Mereka bertolak ke Taiwan dengan penerbangan dari Bandara Soetta.
Setibanya di bandara, awalnya baik-baik saja. Namun, Gus Iqdam mendapat perlakuan kurang menyenangkan dari salah satu oknum petugas imigrasi yang menanyakan tujuan kepergiannya ke Taiwan.
Baca Juga: Viral Aksi Sejumlah Pemotor Kompak Buang Sampah Sembarangan di Tuban Terekam CCTV
"Sampai Jakarta awalnya baik-baik saja. Semua bisa ngatasi. Nah yang lucu ini. Saya sudah terlanjur tenang dan yakin. Saat itu kita saatnya terbang ke Taiwan. Ayo berangkat," ungkap Gus Iqdam dalam cuplikan video yang viral di media sosial.
"Ya cuma itu, satu orang petugas, namanya saya ingat, Afwan apa Aghwan kalau nggak salah. Sebelumnya kita enak, semua dokumen sudah distempel. Entah kurang yakin dengan penampilan kita, saya juga nggak paham, tiba-tiba ada satu petugas imigrasi Jakarta, dia tanya 'mau ke mana ini? Kalian mau ngapain ke Taiwan' waduh," sambungnya.
Tak berselang lama, Gus Iqdam juga mengaku ditegur saat mengambil gambar di lokasi lantaran tak mengetahui adanya larangan dilarang berfoto. Kala itu petugas sempat mengecek handphone dai asal Blitar itu.
Buntut curhatan tersebut, netizen pun menggeruduk akun Instagram Imigrasi Bandara Soekarno-Hatta.
Tak berselang lama, pihak imigrasi menyampaikan permintaan maaf kepada Gus Iqdam dan mengaku tengah mencari oknum petugas yang dimaksud.
Baca Juga: Puluhan Orang Pelaku Pembuangan Sampah di Cimahi Disidang, 11 Orang Bakal Dipanggil Paksa
"Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno-Hatta saestu nyuwun agunging pangaksami awit kadadosan menika. Samenika bagian kepegawaian sampun madosi staff/ pegawai ingkang nami kasebat. Maturnuwun
(Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno-Hatta menyampaikan permohonan maaf aras kejadian ini. Kekinian, bagian kepegawaian sudah mencari staf/pegawai dengan nama tersebut. Terima kasih (--red)," demikian respons @imigrasi.soekarnohatta.
Berita Terkait
-
Sadbor Joget Hibur Napi di Penjara, Kampungnya yang Sepi Jadi Omongan
-
Kenapa Send The Song Error Tidak Bisa Dibuka? Jangan Bingung, Ini Solusinya
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024