SuaraBanten.id - Kecalakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Tangerang-Serang, tepatnya di Kampung Cisait, Desa Kragilan, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, Banten, Selasa (25/7/2023) malam sekira pukul 23.30 WIB.
Kecelakaan beruntun itu tidak menyebabkan korban jiwa, namun kecelakaan itu menyebabkan kerugian yang ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.
Kasatlantas Polres Serang AKP Tiwi Afrina mengatakan, kecelakaan beruntun itu berawal ketika truk dengan nomor polisi B-9535-BYT yang dikemudikan Deni Taofan melaju dari arah Tangerang menuju Serang Banten.
Kata Tiwi, saat kejadian sopir truk yang diduga mengantuk hingga mobil yang dikendarainya menabrak bagian belakang truk tangki dengan nomor polisi A-8594-ML yang yang terparkir di badan jalan sebelah kiri.
Baca Juga: Dua Mobil Terlibat Tabrakan di Jalan Asia Afrika Senayan, Pemicunya Diduga Gegara Ulah Pesepeda
Tabrakan itu menyebabkan kendaraan tangki pengangkut air terdorong ke depan, dan menabrak bangunan ruko pecel lele serta tempat cukur milik Suryani.
Kemudian truk tanki tersebut menabrak enam kendaraan yang terparkir, di antaranya kendaraan Honda Beat dengan nomor polisi A-6204-EJ yang berada di luar badan jalan sebelah kiri, Honda CBR dengan nomor polisi A-5603-CV, Satria Fu dengan nomor polisi A-4029-GC.
Selain itu ada juga sepeda motor Vega Zr dengan nomor polisi B-3188-NRE, Honda Supra tanpa nomor polisi, serta kendaraan Satria FU dengan nomor polisi G-4950-ER.
"Semuanya terparkir di badan jalan sebelah kiri," kata Kasatlantas Serang AKP Tiwi Afrina dikutip dari Bantennews.co.id (Jaringan SuaraBanten.id).
Tiwi mengungkapkan, kerugian material akibat kecelakaan beruntun ini diperkirakan mencapai Rp27 juta untuk kerusakan pada kendaraan dan Rp 25 juta untuk kerusakan bangunan.
Baca Juga: 9 Upaya Kemenhub Agar Kecelakaan di Perlintasan Sebidang Kereta Api Tak Terulang
Usai insoden kecelakaan beruntun tersebut, pihak kepolisian sudah mengevakuasi kendaraan dan para sopir ke unit Gakum Lakalantas Polres Serang.
Berita Terkait
-
Selamat dari Ketinggian 5 Meter: Kisah Mengagumkan BMW 7 Series dan Teknologi Penyelamatnya
-
Kompolnas Komentari Mobil Dinas Polisi Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Disegel: Dalam Penyidikan..
-
Polda Banten Akui Mobil Dinas Polisi yang Isi Bensin di SPBU Ciceri Milik SPN
-
Mobil Dinas Polisi Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Disegel, Polda Banten Angkat Suara
-
Mobil Dinas Polisi Diduga Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Jual Pertamax Oplosan
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Rekrutmen Guru Sekolah Rakyat Sudah Dibuka? Simak Syarat dan Kualifikasinya
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
Pilihan
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
Terkini
-
Hari Pertama Pembebasan Tunggakan Pajak dan Denda di Samsat Cikande, Petugas Kurang Persiapan
-
Samsat Kota Serang Diserbu Warga, Antre Sejak Subuh Demi Bebas Tunggakan Pajak dan Denda
-
Curhat Warga Serang Pemilik Corolla DX 1980 Bayar Pajak Rp982 Ribu, Padahal Nunggak 9 Tahun
-
Dari Korea, Amerika, ke Nigeria: Kisah Sukses Parfum dari Sidoarjo Didukung BRI UMKM EXPO(RT) 2025
-
Tolong Bupati Lebak! Ada Warga Tinggal di Gubuk Reot yang Nyaris Roboh