SuaraBanten.id - PT Parkland Word Indonesia 1 (PWI 1) yang berlokasi di Jalan Raya Serang – Jakarta KM 68 Kampung Gorda Nagreg, Desa Nambo Ilir, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Banten terbakar. PT PWI terbakar hingga menimbulkan kobaran api besar terjadi, Selasa (8/11/2022).
Kapolsek Cikande Kompol Andhi Kurniawan mengatakan, penyebab PT PWI Serang terbakar yang terjadi sekira pukul 03.15 WIB tersebut masih dalam penyelidikan. Namun, api diduga bermula dari ledakan tabung thermopack.
“Tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materi namun belum dapat disebutkan pihak perusahaan karena lokasi masih dalam posisi pendinginan,” ujarnya, Selasa (8/11/2022).
Kata Andhi, kebakaran itu pertama kali diketahui oleh tiga orang saksi yang sedang melakukan pekerjaannya di sekitar gedung press PT PWI 1 yakni Sukarna (54) selaku Supervisor, Yarno (52) sebagai mekanik engineering dan Heri (48) sebagai karyawan Chip Pres.
“Saat itu ketiga saksi melihat tabung thermopack yang berada di samping gedung press mengeluarkan asap dan tiba-tiba meledak mengeluarkan api hingga membakar sebagian gedung press PT PWI 1,” ujarnya.
Beberapa karyawan yang bertugas sempat berusaha memadamkan api dengan peralatan yang tersedia di perusahaan. Namun, api semakin membesar dan tidak berhasil dipadamkan.
Api baru bisa dipadamkan dengan 3 unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) yang diterjunkan langsung ke lokasi sekira pukul 05.30 WIB dan saat ini peristiwa kebakaran tersebut ditangani oleh Polsek Cikande.
“Kebakaran berhasil dipadamkan oleh petugas dengan mengerahkan 3 unit mobil pemadam dari Kawasan Industri Modern Cikande, Damkar PT Nikomas dan Damkar Kabupaten Serang,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta Kembali Beroperasi dengan Wajah Baru
-
Pembangunan Jembatan Asthara Skyfront City Dimulai, Hubungkan Dua Wilayah Tangerang
-
Skandal Terlupakan? Sepatu Kets asal Banten Terpapar Radioaktif Jauh Sebelum Kasus Udang Mencuat
-
Tapak Suci SMK Skill Village Islamic School Sabet Prestasi di Banten Pencak Silat Competition 2025
-
Geger Mamberamo! Polisi Diserang Massa Pakai Parang dan Linggis, Tokoh Masyarakat Jadi Dalang?
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Pekerjakan 583 TKA Ilegal, Kemnaker Denda Perusahaan Banten Rp588 Juta
-
Cerita Julian: 1 Tahun Lagi Bebas, Sudah Siap Buka Lapangan Kerja Lewat Keahlian Baru dari Penjara
-
Fakta Mengejutkan! Lebih dari 400 Kasus HIV/AIDS Serang, Mayoritas Disumbang Kaum Gay?
-
MoU 5 Asosiasi Syariah, Didorong Jadi Pusat Kolaborasi Nasional
-
BRI Tegaskan Kapasitas Pembiayaan Besar dengan Fasilitasi Rp5,2 Triliun bagi SSMS dan Industri Sawit