SuaraBanten.id - Kuasa hukum Rizky Billar, Adek Erfil Manurung, membenarkan dua kejadian yang diduga bentuk KDRT dalam laporan Lesti Kejora.
"Benar memang ada kejadian dua kali, di malam dan dini hari," ujar Adek Erfil Manurung di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (6/10/2022).
Adek Erfil Manurung membantah bila Rizky Billar dianggap membanting Lesti Kejora seperti yang ramai diberitakan.
"Kalau membanting berulang-ulang itu nggak benar itu," kata Adek Erfil Manurung.
Baca Juga: Tiara Marleen Kabarkan Lesti Kejora Berangkat Umrah Hari Ini, Netizen: Panjat Pinang Terus
Adek Erfil Manurung menjelaskan kronologi kejadian versi Rizky Billar. Ia malah menyebut Lesti Kejora yang menyerang lebih dulu.
"Dari bahasanya Rizky, dia ini mau ke kamar mandi menenangkan diri. Lesti yang masih marah, ngejar dan narik kalungnya. Putus lah rantainya," terang Adek Erfil Manurung.
"Dari situ, Rizky nepis dan Lesti akhirnya terjatuh," lanjut sang pengacara.
Adek Erfil Manurung yang mewakili Rizky Billar lagi-lagi meminta publik tidak membesar-besarkan laporan Lesti Kejora tentang dugaan KDRT.
Sebab menurut penuturan Adek Erfil Manurung, permintaan maaf Rizky Billar sudah diterima Lesti Kejora beserta keluarga.
Baca Juga: Segini Besar Uang Bulanan Rizky Billar buat Lesti, Kartu Kredit Juga Dikasih
Hubungan Rizky Billar dan Lesti Kejora sedang jadi sorotan usai muncul laporan dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) di Polres Metro Jakarta Selatan pada 28 September 2022.
Dalam laporan tersebut, Lesti Kejora mengaku dianiaya usai menemukan bukti dugaan perselingkuhan Rizky Billar.
Dijelaskan juga dalam surat laporan bagaimana bentuk kekerasan yang diduga dilakukan Rizky Billar. Mulai dari mencekik hingga membanting tubuh Lesti Kejora berkali-kali.
Imbas kekerasan yang diduga dilakukan Rizky Billar, Lesti Kejora mengalami luka serius hingga sempat dirawat di rumah sakit. Namun menurut kabar terbaru, ia sudah keluar dari rumah sakit dan menetap di kediaman orang tuanya.
Sampai saat ini, polisi masih mendalami laporan Lesti Kejora terkait dugaan KDRT yang dilakukan Rizky Billar. Di mana mereka sudah memeriksa beberapa saksi dan mengambil rekaman CCTV dari rumah kedua pasangan.
Polisi juga sudah memanggil Rizky Billar untuk dimintai keterangan tentang hal itu. Namun sang pesinetron meminta penundaan pemeriksaan dengan alasan gangguan psikis.
Berita Terkait
-
Lesti Kejora Raih 3 Piala IMA 2024, Momen Rizky Billar Ikut Naik Podium Digunjing
-
PN Jaksel Gelar Sidang Perdana Praperadilan Tom Lembong Hari Ini
-
9 Potret Melody eks JKT48 Bertani, Dianggap Lebih Cocok Bantu Kementan Daripada Raffi Ahmad
-
Lesti Kejora Lebih Bawel dan Cantik, Rizky Billar Curiga Bakal Punya Anak Perempuan
-
Acara 7 Bulanan Bakal Disiarkan di TV, Lesti Kejora dan Rizky Billar Akan Ungkap Jenis Kelamin Anak Kedua
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
Terkini
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen
-
5 Produk yang Dijual di Blibli
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir