SuaraBanten.id - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong kembali mempercayai Muhammad Ferrari untuk memperkuat Skuad Garuda melawan Curacao.
Setelah sukses membawa Timnas Indonesia U-19 menand di Kulifikasi Piala Asia U-20 2022, Bek Persija Jakarta itu langsung bergabung bersama Timnas senior.
Ferrari menjadi salah satu dari 23 pemain yang dipanggil membela Timnas Indonesia melawan Curacao di FIFA Matchday September 2022.
Mendapat kepercayaan dari juru taktik asal Korea Selatan, Ferrari mengaku senang diberi kesempatan untuk naik level dan siap menanggung beban lebih berat.
Baca Juga: Profil Dimas Drajad, Striker Lokal yang Dipercaya Shi Tae-yong Isi Lini Depan Timnas Indonesia
"Tentu senang bisa masuk Timnas senior. Artinya saya dipercaya oleh pelatih untuk menanggung beban yang lebih berat lagi. Saya bangga akan hal itu," kata Muhammad Ferarri dilansir dari laman klub, Selasa (20/9/2022).
Seperti diketahui, Ferarri menjadi sosok penting dalam lini belakang Timnas Indonesia U-19 sepanjang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Perannya tak hanya membantu lini pertahanan, tetapi juga bisa mencetak gol untuk timnya.
Ferarri dan kawan-kawan terbaru berhasil lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan setelah menjadi pemuncak klasemen Grup F.
Pada laga terakhir Grup F, Timnas Indonesia U-19 berhasil mengalahkan Vietnam dengan skor 3-2. Muhammad Ferarri yang sempat membuat gol bunuh diri, turut mencetak gol penyama kedudukan timnya di laga tersebut.
Baca Juga: Shin Tae-yong Tak Panggil 4 Pemain Bintang Langganan Timnas Indonesia Ini untuk Lawan Curacao
Ferarri kini tak memiliki banyak waktu untuk istirahat. Ia harus langsung bergabung dengan rekan-rekannya di timnas Indonesia yang tengah menjalani pemusatan latihan jelang FIFA Matchday periode September 2022.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Jordi Amat Jawab Soal Rumor Pindah ke Klub Liga 1 Indonesia
-
Peluang Cerah Timnas Indonesia yang Masuk Pot 3 Piala Dunia U-17 2025
-
Dean James: Ingin Menang Sebanyak Mungkin untuk Timnas Indonesia
-
Mertua Dibuat Deg-degan, Pratama Arhan Selangkah Lagi Angkat Trofi di Liga Thailand!
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
Terkini
-
Iman Ariyadi Minta Robinsar-Fajar Segera Bangun Pelabuhan Warnasari dan JLU
-
Sosok Ki Wasyid Pahlawan Geger Cilegon yang Perang Melawan Penjajah Belanda
-
Polisi Ungkap Pembunuh Sopir Taksi Online di Tangerang Konsumsi Sabu Sebelum Beraksi
-
BRI Bantu UMKM Kopi Nusantara Go Internasional Lewat Pemberdayaan
-
Pembunuhan Sadis Sopir Taksi Online di Tangerang, Jasad Dibuang ke Kali, Mobil Dijual